Pesan: ☑️ Bihun Mix (Rp 27K) Biasanya makan mie disini, sekarang bisa dikombinasikan dengan bihun. Porsinya lebih banyak. Bihunnya oke dan tidak kelembekan. Rasanya gurih dan topping ayam merah dan putihnya lumayan banyak. Wajib cobain! . ☑️ Bakso Goreng (Rp 20K) Satu porsi isi 3 biji. Teksturnya agak keras, padat dan sudah dingin. Cukup mengenyangkan makan satu porsi. Sambalnya terlalu encer dan kurang pedas.
Menu yang dipesan: Bihun Mix, Bakso Goreng
Tanggal kunjungan: 04 Maret 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000
Kedatangan kedua kali dan tetap milih "Bakmi Kis MIX" (Rp 27K). Tekstur bakmie'nya kecil, tipis dan lembut. Rasanya gurih! Daging ayam'nya empuk dan dapat topping pangsit goreng. YUMMY! . Kepo-in minumannya yang "KOKA TARO LATTE". Rasa taro'nya PAS, tidak kemanisan dan nikmat diminum dingin-dingin.
Menu yang dipesan: Bakmi Kis Mix, Koenak Taro Latte
Tanggal kunjungan: 01 Januari 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000
Iseng-iseng cari sarapan sekitar komplek Perumahan dan nemu "BAKMI KIS" yang ada di deretan Ruko Cendana Parc. Buka jam 8 pagi. Pelayanannya oke, ramah, dan penyajiannya cepat. Tempatnya nyaman. . Pesan: ☑️ Bakmi Kis Mix (Rp 27K) Campuran ayam'nya lebih bervariasi ada yang berwarna merah dan putih. Rasanya agak manis untuk potongan ayam berwarna merahnya dan gurih untuk yang potongan ayam berwarna putih. Tipe mie'nya yang keriting, lembut dan gurih. . ☑️ Bakmi Kis Ayam Gurih (Rp 20K) Dengan topping ayam warna putih yang lumayan banyak, sayur caisim dan pangsit goreng ukuran kecil-kecil. Tekstur mie'nya well-cooked dan gurih. Porsinya pas di perut. . ☑️ Pangsit (Rp 5K) Satu porsi isi 2 pcs Pangsit Kuah. Dagingnya padat dan kulit pangsitnya tipis serta lembut. Kuahnya pun gurih. Apalagi dimakan hangat-hangat, makyus! . ☑️ Baso (Rp 5K) Satu porsi isinya juga sama 2 buah bakso Sapi. Tekstur daging bakso'nya kenyal dan padat.
Menu yang dipesan: Bakmi Kis Mix, Bakmi Kis Ayam Gurih
Tanggal kunjungan: 25 November 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000