Review Pelanggan untuk Coffee + Kitchen By Island Creamery
Satu owner dengan island cremery
oleh Placetogoandeat ID, 06 Desember 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
Coffee and kitchen ini masih satu owner dengan island creamery. Kalau di island creamery concern ke dessert nah ini lebih concern ke main coursenya. Tempatnya sangat cozy, interiornya sederhana tapi cantik dengan dikelilingi kaca, tapi sayang kemarin panas, mungkin next time kalau ac nya sudah ditambah akan lebih cozy lagi. Servicenya disini bagus dan harganya juga sangat terjangkau.
Gw dan teman-teman pesen beberapa menu, diantaranya :
- mozarella stick (35k) : isinya ada 8 sticks, makannya dicocol dengan sausnya yg merah itu. Enak deh apalagi kalau dimakan masi anget2, kejunya melted banget ampe kalau ditarik kejunya bisa melar gitu.
- tex mex potato wedges (40k) : disajikan di personal pan, diatasnya ada mozarela cheese dan potongan bacon. Enak, kejunya melted. Kentangnya juga gurih, pas rasanya.
- bakmi ayam rica-rica (35k) : ayamnya royal, banyak banget, mienya enak, teksturnya sudah pas ga terlalu keras dan ga terlalu benyek. Bisa pilih tingkat kepedesannya, gw pilih yang medium, lumayan sih pedes juga tapi gw masih ok dengan pedesnya. Rasa rica-ricanya lumayan enak tapi mungkin agak dikurangi penggunaan daun jeruk/serehnya karena rasanya agak kurang pas.
- beef rendang rice bowl (42k) : rice bowl ala indonesia banget ni isinya ada rendang, orek tempe, tumis buncis dan acar. Rendanganya ok dagingnya cukup empuk hanya saja bumbu rendangnya terlalu tajam, sepertinya kebanyakan kelapa, orek tempenya ok, buncis dan acarnya lumayan.
- korean fried chicken rice bowl (40k) : yang ini rice bowl ala korean, isinya ada ayam goreng tepung saus asam manis, cah jamur, dan kimchi. Enak semua nih, ayamnya enak empuk dalamnya, kulitnya crunchy, cah jamurnya enak juga, kimchinya juga enak ga terlalu asam. Ini my favorite!
Untuk minuman kita pesen jasmine tea dan english breakfast tea (29k), ini pake merek TWG, lalu pesen juga ice coffee latte (32k). Yang teh sayangbya gw ga coba, tapi coffee lattenya enak, coffeenya ga terlalu strong.
Overall sih suka dengan ambience disini, tempatnya cukup cozy, makanannya enak hanya perlu diimprove sedikit. Next time pasti balik lagi untuk coba menu lainnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Coffee + Kitchen By Island Creamery
(Kafe)
Reviewer: