Review Pelanggan untuk Potteria
Claypot bisa request mau berkerak/sedikit berkerak/tidak berkerak sama sekali.
Untuk menu ini saya pesan sedikit berkerak dan sesuai request. Rasa claypot sebenarnya ga yang enak banget tapi cukup ok. Saya tambah chili oil lagi biar gak terlalu biasa aja rasa claypot ini. Karena keseluruhan makannya lembut perlu sesuatu yang crunchy dan kebetulan memang disediakan kremesan di tiap meja.
Saya juga pesen fried enoki, first impression wanginya gurih sekali dan rasanya enak.
Menu yang dipesan: Signature Claypot Rice, Fried Enoki
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
2 pembaca berterima kasih.