Review Pelanggan untuk Semplice
Pizza nya okay tapi interiornya kurang :(
oleh Steven Ngadiman, 06 Desember 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)
Pada saat berkumpul sama temen - temen di sini, saya sebenarnya ga tahu tempat ini, tapi karena koneksi dari temen - temen dari perkul saya tahu tempat ini, pertama pas saya masuk interiornya sangat biasa banget, tetapi untuk makanan masi ada beberapa makanan yang cukup enak ini restaurant ini.
1.Hot & Spicy Pizza
Pizza yang satu ini menurut saya enak dan okay banget sih, pertama texturenya garing dan cukup pedas (di karenakans saya suka dengan pedas jadi cocok) hahaha, dan toppingnya juga okay.
2.Sausage & Black Olive Pizza
Pizza yang satu ini lebih ke vegetable dengan tambahan onion, sausage yang enak dan di tambah beberapa daun - daun Olive yang wangi membuat pizza ini lebih enak dan rasanya tidak kalah dengan menu pizza lainnya.
3.Smoke Beef & Mozza Pizza
Untuk Pizza Smoke Beef and Mozzanya sangat berasa banget topping beefnya, renyah dan menurut saya enak, tapi sayangnya kalo pizza ini hanya bertahan sebentar saja dalam kondisi panas baru enak di makannya, apabila sudah tidak panas maka pizza menjadi keras dan sulit untuk di makan hahahaha yah lebih alor jadinya kayak makan karet, kayakna agak susah kalo take away ke lokasi yang cukup jauh hahahaha.
4.Mac & Cheese dan Spaghetti Alfredo
Rasa dari Cheese ya berasa cuman agak sedikit hambar di karenakan bumbu yang kurang, untuk tampilan sudah okay banget kok hanya saja rasanya harus di pertegas lagi, sama juga untuk spaghetti Alfredo nya
Untuk Interior biasa banget, pas saya dateng keliatannya seperti tutup, dan untuk harga masi okay kok hahaha :D, dan porsi pizzanya masi cukup bisa di makan sendirian dengan porsi yang besar, mungkin di karenakan tipis dan toppingnya tidak terlalu penuh.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Hot & Spicy Pizza, Sausage & Black Olive Pizza, Smoke Beef & Mozza Pizza, Mac and Cheese, Spaghetti Alfredo
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Italia)
Reviewer: