Review Pelanggan untuk Roti Bakar Kemang

Chillax!

oleh Andrika Nadia, 09 Maret 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Roti Bakar Kemang
Foto Makanan di Roti Bakar Kemang

Suka banget sama ambiencenyaaa! Terdiri dari 4 lantai, gw duduk di lantai paling atas yaitu di Rooftopnya, semacam Kemang rasa Seminyak! Lagu yang dipasang pun serasa lagi di Beach Club dengan genre yang chillax tapi gak jedakjeduk. 10/10 buat ambiencenya! Oiya bukanya 24jam loh wowww!

- Nasi Gila (IDR 33,000)
Nasi Putih dengan topping Sosis, Bakso Ikan, Telur, Wortel, dan Sawi yang ditumis menggunakan Kecap Manis. Dilengkapi dengan Kerupuk.

- Otak-Otak Goreng (IDR 24,000)
Cemilan yang enak! Otak-Otak yang digoreng, gak minyakan, luarnya garing dan dalemnya empuk. Rasa Ikannya pun berasa. Disajikan dengan Chili Sauce.

- Es Kopi Gula Aren (IDR 20,000)
Es Kopi Susu dengan Gula Aren yang perpaduan semua komposisinya pas, teksturnya creamy, rasanya manis, dan cukup bold. Enakkk!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Roti Bakar Kemang
Foto Interior di Roti Bakar Kemang
Foto Makanan di Roti Bakar Kemang

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Roti Bakar Kemang

(Kafe)

Jl. Ampera Raya No. 5B, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.9
Suasana:4.0
Harga:3.5
Pelayanan:3.3
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Andrika Nadia

Alfa 2023

2770 Review

1395 Makasih