Review Pelanggan untuk Societeit Coffee
Konsep tempat unik, makanan juga menarik!
oleh Aii , 09 Oktober 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Karena udah pengen mengakhiri jalan-jalan di Bogor dan menutup kulinernya dengan makanan berat, temenku akhirnya ajak kesini. Konsep tempatnya dari depan pun menarik, ngga akan pernah nyangka kalau di dalamnya punya konsep yang unik seperti itu.
Pas masuk, aku lihat banyak tempat makanan dan sangat bervariasi, ada pizza, takoyaki, bahkan sampai ke makanan berat seperti nasi. Jujur jika ditawarkan seperti itu sangat big deal banget sih, karena kita ngga perlu bingung karena pilihan makanannya banyak banget!
Temenku rekomendasiin takoyaki yang biasa dia beli dan kita pesen itu, sedangkan untuk minumnya kalau aku pesan peach tea dan temanku pesan chamomile.
Sambil nunggu takoyakinya jadi, disana juga ada booth pameran yang konsepnya unik banget! tempatnya ngga yang besar banget sih, cenderung kecil dan nggak terlalu bisa diisi dengan banyak orang, beruntungnya pas aku kesana dia sepi sih, atau memang ngga terlalu ramai kali ya?
Balik lagi ke makanan dan minumannya, untuk makanannya menurutku adonan takoyakinya enak banget walaupun aku pesan yang original itu bener-bener yang takoyaki premium, daging guritanya juga masih fresh dan ngga keras untuk digigit, dengan harga 39.000 dapat 6 pcs itu sangat ok sih dengan rasa yang premium.
Kalau untuk minumannya menurutku so so sih dan kalau temanku punya dia bilang tehnya wangi tapi basic chamomile pada umumnya aja, kalau dari harganya untuk kedua teh tsb 30.000/pcs jadi yaa, standard sih. dibilang mahal juga nggak tapi juga ngga murah
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: