Review Pelanggan untuk Roji Ramen
Jakarta’s hottest new ramen shop!
oleh Athalia | @feedyour.tummyy, 06 April 2023 (hampir 2 tahun yang lalu)
Jakarta’s hottest new ramen shop, located in sedayu City Kelapa Gading!
No pork
No Lard
Makan ramen disini serasa makan di Jepang asli. Cabang roji ramen disini berkonsep seperti di ninenzaka, kyoto. Di bagian depan terdapat seating private area dengan tatami dan bagian dalam terdapat seating area dengan meja. Suka banget sama ambiencenya.
Roji Ramen
Original chicken broth, kuahnya lumayan gurih. Seporsi ini dapet noodles, boiled egg dan potongan daging ayam. Tapi entah kenapa rasa kuahnya kurang nendang, jadi harus ditambah chili oil.
Hotto Ramen (Mie Keriting Original)
Spicy chicken broth, sama seperti yang original tapi lebih pedas. Menurutku disini dominan pedas lada.
Hotto Masezoba (Mie Keriting Original)
Ramen with onsen tamago. Suka banget egg 1/2 mateng yang kalau dipecahin jadi creamy. Gurihnya dapet, creamynya dapet.
Dotonbori Ramen (Mie lurus merah)
Chicken broth with special spicy sauce.
Ini menu yang aku kurang suka. Spicy saucenya terasa seperti tauco(?)
Yaki Gyoza
Kulit gyozanya kurang garing, tapi fillingnya lumayan enak.
Tori Karagee
Chicken karageenya fresh, crunchy!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Roji Ramen, Hotto Ramen, hotto masezoba, dotonbori ramen, yaki gyoza, tori karagee
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: