
Review Pelanggan untuk CHILL (Work & Study Lounge)
Nugas/Kerja Tapi Bosen di Rumah aja? Ke Chill Aja😎
oleh diaz mega reanata, 31 Januari 2024 (sekitar 1 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Jujur agak gak expect ada cafe homie banget di daerah Lebak Bulus. Aku bilang homie karena emang serasa di rumah banget, adem, tenang, ownernya kayak ibu sendiri😩🫶
Disini aku pesen Nasi Telor & Ice Coffee Vietnam. Direkomendasi ibunya hihi. Masakannya enak banget walaupun sederhana, dan kopinya kayak kopi kopi di coffee shop pada umumnya. Overall untuk suasana dan makanannya 8.5/10.
Minusnya dia agak sempit aja, jadi kalo rame kemungkinan gaboleh berisik ya guys. Karena konsepnya memang untuk WFC/belajar.
Menu yang dipesan: Nasi Telor, Ice Coffee Vietnam
Harga per orang: < Rp. 50.000
2 pembaca berterima kasih.