Review Pelanggan untuk RBoJ Ray's Bottle of Joe
THAI COLD MILK BUN (collab RBOJ & Chef Arief)
oleh Mich Love Eat, 27 Maret 2024 (8 bulan yang lalu)
Yeaayy akhirnya ga perlua jauh-jauh ke Thailand buat nyobain milk bun yang viral itu. Akhirnya Ray’s bottle of Joe Coffee and Kitchen collab dengan Chef Le Arief , yang berawal ketika Chef Arief upload di story lagi buat milk bun, dan RBOJ dm ke chef Arief.
Aku jujur lebih suka versi RBOJ Thai Cold Milk Bun yang rasa pandan, karena krim kelapa atau coconut cream nya tuy bener2 light dan manis nya pas, ga bikin eneg. Roti nya juga lembut banget, fluffy, karena dibaked sendiri dari scratch dan bahan nya yang dipakai premium
Thai Cold Milk Bun ada 3 flavor yaitu
✨butter
✨pandan
✨chocolate.
Menu spesial di RBOJ yaitu Thai cold milk bun with chocolate bath. jadi roti nya disiram dengan saus coklat belgium, 3 jenis cokelat dari yang milk choco sampai yang dark chocolate. Rasanya lumer dimulut, coklat abis dan yang suka coklat wajib coba sih!
Variant of Cold Brew :
✨ Thai Tea Latte
✨ Nutella Latte
✨ Regal Latte
✨ Hazelnut Latte
✨ Flat White
✨ Iced Coffee
✨Organic Palm Sugar cold brew coffee
✨Black Coffee Sweetened & Unsweetened ☕️
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: thai cold milk bun
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: