Review Pelanggan untuk Mie Gacoan

Mie gacoan favorit

oleh Debora Yuliana, 08 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Mie Gacoan
Foto Makanan di Mie Gacoan

Kembali memesan mie gacoan yang favorit oleh orang-orang, untuk harga yang di tawarkan sangat Murmer dan worth it banget dengan porsinya yang lumayan banyak. Aku pesen menu:
- mie iblis level 3: perpaduan mie goreng dengan perpaduan kecap sama potongan cabe level 3 ditambah dengan pangsit goreng 2 yang besar dan pangsit goreng kecil Yang super kriuk. Menurutku untuk level 3nya ga terlalu pedes standar sih
- matcha latte: minuman favorit disini, setiap beli mie gacoan tidak lupa pesen minumannya. Untuk minumannya perpaduan matcha dengan susu yang ga bikin eneg saat diminum

Menu yang dipesan: Mie Iblis Level 3, Matcha Latte

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Mie Gacoan

(Indonesia)

Jl. Raya Tajur No. 155, Bogor Timur, Bogor


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.0
Suasana:3.8
Harga:4.8
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Debora Yuliana

Alfa 2023

518 Review

113 Makasih