Review Pelanggan untuk Bebek Carok

Kurang Bumbu

oleh Handi Suyadi, 25 Desember 2023 (11 bulan yang lalu)

3.0
Foto Makanan di Bebek Carok
Foto Makanan di Bebek Carok

Sejak pertama buka di Bandung, Bebek Carok termasuk populer di Bandung. Menjual bebek Madura (menu ini termasuk banyak peminatnya di Bandung) dan didirikan oleh Tretan Muslim (sosok ini tergolong terkenal di kalangan umum), membuat Bebek Carok diserbu banyak orang. Setelah sebelumnya sempat gagal, akhirnya kali ini berhasil beli saat gerai sedang sepi karena hujan. Tetap saja setelah selesai mengambil orderan, antrian panjang muncul lagi! 

Sayang sekali, mungkin karena sedang terburu-buru, kualitas menu menjadi berantakan. Satu-satunya item yang rasanya mendingan hanyalah sambal. 

Bebek Madura Jumbo Bumbu Hitam (7/10) 
Bumbu hitamnya sendiri cukup enak, meski dibandingkan dengan kompetitor yang lain masih dibawah kompetitor. Lumayan untuk menutupi kekurangan bebek goreng yang sangat fatal. 
Sayangnya, bebek goreng terasa hambar dan agak keras. Sangat sulit untuk dipotong dan dicuil. 
Setiap porsi mendapatkan nasi putih, taburan bawang goreng, dan sambal dalam kemasan wadah saus. 

Bebek Madura Jumbo Laos (6/10) 
Penyakitnya sama seperti menu di atas.
Kali ini, bebek disajikan dengan serundeung yang rasanya sangat asin. Mau tidak mau dimakan karena untuk menutupi kekurangan rasa bebek goreng yang sangat hambar. Untungnya, serundeng tidak terlalu asin ketika dicampur dengan nasi. 
Setiap porsi mendapatkan nasi putih, taburan bawang goreng, dan sambal dalam kemasan wadah saus. 

Tahu Krispi (5/10) 
Dimana-mana, tahu krispi biasanya memiliki rasa yang gurih. Tapi di sini, tepung bumbunya terasa sangat tawar. Hanya sensasi krispi yang dapat dirasakan. 
Tahu yang digunakan terasa agak asam. 

Pelayanan agak lamban. Perlu menunggu lama karena menu tahu krispi belum siap. Saat itu tahu krispi sudah keburu habis dan belum sempat restock. 

Ingin makan di tempat? Jika kurang beruntung, bisa tidak dapat tempat duduk karena tempatnya kecil.

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bebek Carok

(Indonesia)

Jl. Ir. H. Juanda No. 84, Dago Bawah, Bandung


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.2
Suasana:3.5
Harga:4.2
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Handi Suyadi

297 Review

110 Makasih