Saya sudah lama menempatkan restoran ini di list kuliner saya. Lokasi nya sangat dekat dengan kampus, tepatnya di pertigaan antara Jalan Djuanda dengan Jalan Dayang Sumbi. Tempat ini tidak lumayan luas, tersedia sofa sofa dengan meja rendah dan meja tinggi dengan kursi kayu. Tempat ini memang sangat remang sehingga sangat cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman. Playlist music nya lumayan enak untuk di dengar, tidak terlalu bising juga.
- Golden Monkey Fried Rice (29K)
Menu ini terdiri atas nasi goreng, acar, telor mata sapi, sate ayam dan kerupuk. Di luar ekspektasi saya, menu ini sangat enak. Nasi goreng nya memiliki bumbu yang cukup kuat, tidak hambar apalagi keasinan, tidak pedas memang, nasi nya pun tidak terlalu kering maupun terlalu oily; pas! Acarnya segar, telor mata sapi nya standar lah, sate ayam (3 tusuk) nya enak banget, dagingnya empuk, bumbu nya meresap, sate nya pakai saus kacang yang rasa nya enak pake banget, kacang dan gula jawa nya kerasa banget. Salut ini restoran ini yang tetap memperhatikan cita rasa makanannya meskipun fokus menjual minuman beralkohol.
- Blow job (47.5K)
Jangan ngeres dulu ya, blow job merupakan salah satu menu cocktail di restoran ini. Menu ini terdiri atas Baileys Irish Cream, Kahlua dan whipped cream. Cita rasa nya lumayan kuat namun terimbangi dengan​ whipped cream nya yang manis.Menu disajikan dalam shot glass. Kali ini saya cukup beruntung, saya mendapatkan bonus satu shot for free yeay :)
- Jack Daniels Double Shots (70K)
No comment
- Corona (56K)
No comment
- Service
Service disini bisa dibilang sangat payah. Pelayan nya tidak terlalu sopan dan sangat cuek, saya bahkan memanggil berkali kali untuk memesan ketika para pelayan sibuk memainkan hp nya
Menu yang dipesan: Golden Monkey Fried Rice, Blow Job, Jack Daniels, corona
Tanggal kunjungan: 16 Agustus 2017 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Golden Monkey identik sama bar & lounge sih ya, tapi jangan salah kopinya lumayan ok juga. Karena cuma ingin ngobrol-ngobrol aja sama beberapa teman, jadinya pesan Iced Cappucino, enak loh ternyata, disamping mereka lebih banyak jual spirits. Espressonya kerasa, ngga ketutup sama fresh milk, cuma rasanya agak kemanisan sih buatku (simple syrupnya ngga dipisah).
Sekalian juga pesan Beef & Mushroom Pizza, pizza tipis gitu, atasannya melted cheese. Dibalik si cheese ini tersembunyi daging cincang & potongan jamur. Enak~
Menu yang dipesan: Iced Cappucino, Beef & Musroom Pizza
Tanggal kunjungan: 18 Juli 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000