
Review Pelanggan untuk HittoBitto
Cocok buat makan bareng keluarga & bestie π¨βπ©βπ§βπ¦
oleh chewing chick π€ , 17 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)
Japanese resto ini lokasinya strategis. Cocok buat makan barengan sama keluarga atau temen-temen. Area makannya ada yang indoor, outdoor, dan semi outdoor jadi banyak pilihan. Servicenya juara sih, semua stafnya gercep & helpful βοΈ
π£ Salmon Katsu: salmonnya lembut, dibalut tepung yang crunchy. Karena masak sendiri jadi tingkat kematangannya bisa sesuai selera. Ditambah dipping saucenya makin enak ππ»
π Tori Pesto Pasta: warna pastanya hijau, mungkin dari bayam? Tekstur pastanya udah aldente, tapi rasanya cenderung plain. Nah ditolong lah sama topping daging ayamnya yang enak dan juicy sekalii
π₯© Tenderloin Truffle: ini bintangnya nih! daging & dippingnya enak banget, trufflenya juga melimpahhh π€©
π Tokyo Shoyu Ramen: kuahnya berasa light tapi kaldunya tetep berasa. Daging ayamnya lembut dan juicy
π¦ Crunchy Shrimp Roll: rasa sushinya enak, tapi sausnya berasa kurang cocok buatku, kaya asem asem gitu π³
π« Choco Bomb: coklat campur es krim vanilla dan strawberry jam jadi berasa rame rasa manis dan asem, i like it π«Άπ»
π§ Raindrop Cake: nah ini unik banget, pudding yang di dalemnya ada bunga ini berasa hint aloe vera, dipakein saus brown sugar dan semacam serbuk kacang gituu
Menu yang dipesan: Crunchy Shrimp Roll, raindrop cake, salmon katsu, Tenderloin Truffle, Tori Pesto Pasta, Tokyo shoyu ramen, Choco Bomb
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000