Waktu kami main ke Seventh Dose, ternyata lantai di bawahnya digunakan juga untuk tempat makan. Selain menjual makan, di sana juga menjual aneka jajanan dan cemilan. Mirip seperti supermarket jadinya. Ini beberapa makanan yang kami beli.
Begitu keluar lift langsung kecium bau kuah soto yang sedap banget. Yang namanya soto Tasik itu bahan utamanya adalah ayam kampung. Rasanya juga spesial karena menggunakan santan pada kuahnya. Soto Tasiknya Jalpas Djempolan banget lho. Semangkuk besar isi nasi padat di dasarnya, ditambah dengan suwiran daging ayam, bawang daun, kacang, dan bawang goreng. Seolah jadi mirip bubur. Pokoknya kenyang makan ini. Kalau makan di tempat juga bakal dapet teh tawar hangat gratis.
Menu yang dipesan: Soto Tasik Djempol
Tanggal kunjungan: 23 Juni 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000
NOTICE!! from NOTIFOODCATION ----------------------------------------------------------- Waktu kami main ke Seventh Dose, ternyata lantai di bawahnya digunakan juga untuk tempat makan. Selain menjual makan, di sana juga menjual aneka jajanan dan cemilan. Mirip seperti supermarket jadinya. Ini beberapa makanan yang kami beli. ----------------------------------------------------------- FOOD : ----------------------------------------------------------- *Spencer’s Black Almond (Rp38.000) Di Jalpas juga jual almond milk yang dimaniskan dengan kurma. Unik yak. Manfaat susu ini banyak banget lho. Antara lain memperkuat jantung, menurunkan kolestrol, memperkuat tulang, meremajakan kulit, menurunkan berat badan berlebih, dan menurunkan kadar gula dalam darah. Sementara manfaat susu yang mengandung activated charcoal (black) seperti yang kami beli adalah untuk detoksifikasi tubuh, anti-aging, dan juga memperkuat jantung.
Rasa susunya bermacam-macam, ada original, vanilla, chocolate, green tea, mocha, dan black. Belum pernah deh dengar susu almond pake pemanis kurma. Rasa dan teksturnya beda sama susu yang lain. Rasa manisnya tidak terlalu menonjol, ada hambarnya seperti susu murni, dan agak berserat.
Menu yang dipesan: Spencer?s Black Almond
Tanggal kunjungan: 05 Juni 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000