Review Pelanggan untuk Keuken Van Elsje
Makan Ala Belanda
oleh Ana Farkhana, 16 Oktober 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Salah satu restoran Belanda yang ada di Bandung yakni Keukeun Van Elsje. Letaknya ada di Jalan Buton, jadi nggak di pinggir jalan raya pisan dan nyatu sama area pemukiman. Bangunannya bekas rumah tempo dulu, jadi ada nuansanya Belanda dan homy. Sebenarnya areanya nggak terlalu luas sih. Konsep penataan meja kursi makannya memang untuk keluarga.
Ternyata ke sini harus reservasi dulu, mungkin karena pas pandemi. Ketika aku masuk, memang sih hampir 70 % meja kursinya penuh. Jadi aku disuruh nunggu dulu. Setelah nunggu 5 menit, aku dapat kursi. Hanya saja di araea teras rumah gitu. Ditambah hujan ada angin sehingga air hujannya nerpa ke area teras.
Menu yang kupesan yaitu Bruine Bonensoep, Aligot Van Elsje, gryphon tea rasa pearl of orient. Bruine Bonesoupnya itu sop kental dengan isian kacang merah dan daging. Jika kalian pernah makan Sop Senerek Khas Magelang ya kurang lebih seperti itu, hanya saja kalau sup senerek itu encer dan bening sama ada tambahan bayamnya. Untuk aligotnya seporsi banyak banget sih menurut aku. Jaid bikin kenyang banget. Untuk tehnya rasanya wangi dan tawar. Aku emnag nggak bisa minum teh tanpa gula. Jadi ya setiap komen teh artisan suka kurang memuaskan. Hohoho maafkan
Nah yang terakhir aku mau komen dari pelayanan. Ketika aku sudah memesan menu makanan dan nunggu pesanan makanan datang, aku melihat di area dalam restoran sedang kosong. Hanya satu meja saja yang terisi. Yang aku heran, kenapa aku nggak bisa duduk di dalam? Sebelumnya sempet aku tanyakan sih emang harus reservasi, tapi itu pas keadaan kondisi dalam restoran terisi 60%. Oke aku maklumin karena PPKM. Tapi ketika sudah agak kosong dan hanya terisi satu meja, knp aku tidak dipersilahkan masuk? Aku mencoba berpikir positif, mungkin untuk tamu selanjutnya yang sudah reservasi dan karena harus dibersihkan serta disterilkan dulu mungkin jadi aku nggak bisa masuk. Tapi membersihkan pun hanya sebentar dankami hanya dua orang saja. Apalagi dibatasin juga waktu makan sejam. Tapi..tapi...tapi...ah sudahlah. Padahal interior dalemnya lucu khas Belanda banget. Kalau di luar kan berasa makan di teras baso ye kan?
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: