Review Pelanggan untuk Mamayu Kitchen
Kinda hard to find the goodness of the food they served
oleh N.A. , 01 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Dory Grind Sauce
Dory Grind Sauce
Saya baru sadar jika Mamayu yang dulu sempat berlokasi di pinggir Jalan Riau ini sekarang sudah menjadi salah satu tenant di Sherlock. Tempat duduk yang dedicated untuk tenant ini memang terbatas, tapi pengunjung bisa duduk di seat lain di sekitar Sherlock kecuali di area indoor tenant lain. Konsep yang diusung adalah lebih ke express service, tak heran jika makanannya disajikan menggunakan box kertas dan gelas plastik. Sayangnya, servicenya agak kurang sesuai dengan konsepnya sih, untuk ukuran sebuah ricebox waktu penyajiannya tergolong lama.
- Dory Grind Curry + Iced Tea (29K)
Menu ini sebenarnya cocoknya untuk quick-meal, mengenyangkan banget sih enggak, mengganjal lapar sih lumayan efektif. Dari segi porsi OK lah, standar rice box kebanyakan. Dari segi rasa sih absolutely A BIG NO, pathetically yang OK cuma nasinya. Dorinya menurut saya sangat mengecewakan. Dori yang dilumuri tepung dan digoreng dengan metode deep frying itu kan seharusnya gurih dan matang merata, namun ini sama sekali ngak. Dorinya melempem dan alot, belum lagi citarasa dan tekstur dorinya sama sekali tidak terasa, seriously yang terasa hanya tepung. Belum lagi dorinya disajikan dalam kondisi yang sudah dingin. Saya juga bingung dengan grind curry ini sebenarnya apa, warna hijau dan rasanya hambar, udah itu aja. Seriusan, ricebox sepuluh ribuan di kampus saya jauh lebih enak dibanding ini
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Dory Grind Sauce
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: