Review Pelanggan untuk Shaburi & Kintan Buffet
Puas banget!
oleh @kulineran_aja Nurul, 11 Januari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Ambil yang regular buffet (Rp186.000) belum sama PB1. Mimin cobain tasty karubi, rosu, dan chicken steaknya, ada chicken cheese sausage juga tapi coba ambil karena lupa. Kalo mimin emang lebih suka daging sapi yang banyak lemaknya jadi rosu bukan favorit mimin.
Tasty Karubi paling enak menurut mimin, karena banyak lemaknya, cuman potongannya panjang banget, tapi disediakan gunting ko untuk motongnya.
Kalo untuk chicken steaknya beneran enak deh! Potongannya besar, rasanya fresh banget. Ayamnya itu masih ada kulitnya jadi pas kita bakar bakalan crispy tapi dalemnya masih juicy karena mereka pakenya bagian paha yang memang lebih tender dan berlemak dari pada bagian dada. Mimin yang biasanya skip untuk makan daging ayam di tempat AYCE tapi karena daging ayamnya enak jadi habis 3 tray sendiri loh hihi.
Untuk side dishnya banyak banget pilihan, sausnya juga, ada beberapa macam sampai bingung sendiri yang enak yang mana. Oiya scallop garlic mayonya enak deh, tapi sedikit keasinan, mening kalo mau jangan terlalu lama grillnya.
Sayangnya sayurnya lebih banyak untuk shabu dari pada bbqnya, karena banyaknya sayur untuk di masak di kuah bukan di makan langsung gitu. Kaya selada air sama iceberg doang yang fresh, ada juga sih kimchi, bayam, sama toge tapi udah matang/fermentasi gitu.
Pelayanannya cukup cepet walaupun lagi penuh, waktunya aja yang kurang lama cuman 90 menit, terlalu bentar untuk mimin hehe, karena mungkin makanannya enak-enak jadi 90 menit kerasa bentar 😅
Instagram @kulineran_aja
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: regular buffet
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: