Review Pelanggan untuk Diatap Coffee & Eatery

Rooftop di Bekasi

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 01 April 2022 (hampir 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery

Sesuai namanya, Diatap Coffee & Eatery ini memang bertempat di atap sebuah bangunan alias berkonsep rooftop, tepatnya di lantai 3 sebuah bangunan. Interiornya bernuansa abu-abu dan bergaya unfinished, tempatnya cukup luas dengan area duduk outdoor dan semi outdoor. Hanya ada beberapa area yang ternaungi atap dengan baik sedangkan sisanya terbuka tanpa atap. Tempat ini cocok banget untuk disinggahi sore hari karena disini kita bisa lihat langit senja yang cantik, bahkan di saat cuaca cerah kita juga bisa menikmati pemandangan matahari terbenam. 

Fasilitas di sini pun cukup lengkap, ada stop kontak hampir di dekat setiap meja, wifi dan juga musholla. Area parkir ada di lantai 1, tapi lebih banyak untuk motor karena area parkir mereka jadi satu dengan parkiran Alfamart. Pelayanan di sini cukup baik dan ramah, baristanya pun cukup informatif. Menu yang ditawarkan juga beragam dan harganya masih terjangkau.
Di sini aku coba beberapa menu sekaligus, untuk minumannya aku coba Green Lime Bitter (24.000), Sunset On Top (24.000) dan Kopi Susu Diatap (18.000). Sedangkan untuk makanannya aku coba Chicken Cat Soe (28.000) Fettuccine Creamy Mushroom (28.000), dan German Chicken Wings (24.000). Kalau minumannya aku suka Sunset On Top, rasanya segar banget karena ada asam manis dari strawberry dan hint segar dari mint juga, tapi untuk kopinya aku kurang cocok karena rasanya terlalu strong, beans yang dipakai pun campuran 50:50 robusta dan arabica jadi kurang cocok untuk seleraku. 

Untuk makanannya aku suka chicken wingsnya, enak karena bumbunya meresap hingga ke dalam. Kalau fettuccine menurutku rasanya agak hambar, padahal sausnya sendiri sudah cukup creamy dan kematangan pastanya pun pas. Sedangkan chicken cat soe menurutku ayamnya terlalu kering dan kurang juicy, rasanya pun sedikit hambar. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Makanan di Diatap Coffee & Eatery
Foto Eksterior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Eksterior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Eksterior di Diatap Coffee & Eatery
Foto Interior di Diatap Coffee & Eatery

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Diatap Coffee & Eatery

(Kafe)

Jl. Curug Raya No. 24, Pondok Gede, Bekasi


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.0
Suasana:4.3
Harga:4.2
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1425 Review

912 Makasih