Review Pelanggan untuk Juro Coffee

Hadir Lagi yang Baru di Galaxy

oleh Nurhayati , 29 September 2023 (9 bulan yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Interior di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee

Coffee shop baru lagi digalaxy Bekasi, makin banyak aja nih tempat ngopi dibekasi.
Untuk tempatnya memang tidak terlalu besar ada area indoor berAC non-smoking, dan indoor smoking, serta outdoor di halaman belakang yang pewe banget sih kalau datang pas sore ke malam.

Tersedia musholla diarea outdoor juga dan toilet yang bersih, parkir motor cukup memadai, dan mobil hanya cukup beberapa saja.

Di Juro Coffee ini untuk menu makanannya by Kazu Kitchen dan makanannya ala jepang yang enak dan bervariasi cocok untuk teman santai saat ngopi.

Aku mencoba menu yaitu:
1. Kazu Special Ramen (59K)
Satu porsi ramen kuah pedas ini berisi beef teriyaki, jamur, telur dan nori. Tekstur ramennya kenyal. Kuahnya terasa creamy, manis gurih, dan sedikit pedas jadi enak.

2. Kazu Donburi Beef Teriyaki (38K)
Satu porsi berisi nasi dengan topping beef teriyaki, scramble egg, dan salad mayonnaise yang terpisah. Menu ini Enak! dan mengenyangkan. Untuk rasa beef teriyakinya manis gurih dan dagingnya empuk. Scramble egg nya lembut sekali, gurih dan tidak amis. Saladnya juga terasa fresh dan enak.

3. Mix Platter (59K)
Satu porsi berisi gyoza goreng, karage, nugget, dan kentang goreng. Untuk rasa gyoza gorengnya enak terasa gurih, tapi isiannya lebih terasa ke sayuran dan daun bawangnya rasa daging ayamnya kurang terasa dan cukup asin.
Untuk rasa karage dan nugget nya kurang sedikit seasoning aja jadi kurang terasa gurih.
Untuk kentang gorengnya oke cukup gurih dan renyah.
Menu ini home made by kazu kitchen.

4. Kazu Pudding (20K)
Menu baru ini cukup enak dari segi rasanya. Ada rasa manis dari saus caramel dan ada rasa jahe tapi tipis sekali.
Namun tekstur puddingnya jika di diamkan terlalu lama akan cepat cair, mungkin bisa diperbaiki dari cara buat puddingnya.
Dan untuk Penyajiannya bisa pakai mangkok kecil kotak gitu agar menyesuaikan bentuk sih pudding nya sendiri agar lebih menarik.

Minuman:
5. Not So Berry (38K)
Perpaduan warna minuman ini cantik dan menarik sekali.
Suka deh warnanya ungu muda💜
Dengan campuran fresh milk, peanut, selai buah berry asli yang teksturnya masih kasar dan manis. Semua rasa kondimennya balance dan tidak terlalu manis jadi Enak.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Makanan di Juro Coffee
Foto Interior di Juro Coffee
Foto Interior di Juro Coffee

Menu yang dipesan: Kazu Special Ramen, Kazu Donburi Beef Teriyaki, mix platter, Kazu Pudding, Not So Berry

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Juro Coffee

(Kafe)

Grand Galaxy City
Jl. Pulo Sirih Utama Blok AE No. 215A, Bekasi Selatan, Bekasi


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.6
Harga:3.8
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil Nurhayati

Alfa 2023

392 Review

502 Makasih