Review Pelanggan untuk Kozi Coffee

Industrial Coffee Shop dari Bandung udah ada di Bekasi!

oleh Amanda Fadila, 10 September 2022 (1 tahun yang lalu)

5.0
Foto Eksterior di Kozi Coffee

Area Outdoor

Foto Interior di Kozi Coffee

Siapa sih yang gak tau sama coffee shop yang mengusung tema industrial coffee asal Bandung, Sekarang Kozi Coffee udah ada cabangnya yang buka di Galaxy Bekasi, lebih senang banget karena dekat sama rumah! Aku udah kesini sampai 3 hari berturut-turut lho, sambil WFC dan juga ngumpul sama teman.

Dari awal masuk ke Coffee Shop ini udah bikin menyejukan mata karena aestetic dan bersih juga. Jadi disini ada 2 lantai, di lantai pertama area indoor dan outdoor (smoking area). Plus nya lagi ada musholla juga lho buat Shalat ❤️

Disini juga tersedia banyak pilihan minuman coffee dan non coffee dan menurut aku menu nya recommended semua. Tapi waktu itu aku pesan 3 minuman dan 1 makanan.

☕ Kold Brown Rp 22.000
Perpaduan kopi dan gula aren (Recommended)
🍶Choco Granule Rp 32.000
Perpaduan coklat,susu dan granola di atasnya (Recommended)
🍹Ice Blue Tea Lychee Rp 25.000
Perpaduan teh bunga telang dan topping lychee
🍟 Super Fries Rp 28.000

Honestly, aku betah berlama-lama disini karena memang senyaman itu. Buat kalian yang kalian suka WFC, atau sekedar nongkrong sama teman-teman... Aku saranin kalian wajib untuk kesini ya! 👍😊


Foto lainnya:

Foto Interior di Kozi Coffee
Foto Interior di Kozi Coffee
Foto Interior di Kozi Coffee
Foto Makanan di Kozi Coffee
Foto Makanan di Kozi Coffee

Menu yang dipesan: Kold Brown, Choco Granule, Ice Blue Tea Lychee, Super Fries

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kozi Coffee

(Kafe)

Grand Galaxy City
Jl. Boulevard Raya Barat No. 19, Bekasi Selatan, Bekasi


Rata-rata: 4.5
Rasa:4.3
Suasana:4.7
Harga:4.3
Pelayanan:4.5
Kebersihan:4.6

Reviewer:

Foto Profil Amanda Fadila

Alfa 2023

335 Review

85 Makasih