Review Pelanggan untuk Telang Biru
Enakkk makanannnyaa tapiiiiiii....
oleh Diarykulineririn , 09 November 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Gak sengaja lihat di perkul ada resto yang baru opening. Langsung deh otw mampir karna penasaran suasanana teduh gitu.
Cafe telang biru ini satu lokasi dengan Hobi-hobi kolam renang yang ada di daerah hankam, search gmaps titiknya sesuai qo.
Begitu masuk ke dalam area telang biru langsung di sambut hamparan hijau taman plus bangunan mushola yang proper sekali.
Sampai di lokasi sekitar jam 14:10 wib, menu boleh bawa dulu pilih di meja. Namun, order tetap langsung di kasir. Sistem bayar masih manual yaa teman2.
Pilih2 menu, beberapa banyak yang sold. Sampai menu nasgor aja jam 14:00 udh sold tapi cafe nya opening sampai jam 22:00. karna lagi ajak makan siang anak, jadi menu habiss yang kids friendly itu bikinnn bingungg!
Akhirnya aku memesan menuĀ
1. Mie ayam sambal korekĀ
Menu ini dilengkapi dengan kuah kaldu + baso serta diberi tambahan topping daging ayam yang telah di roasting terlebih dahulu.Mie ayamnya gurih kaldu pas, ayamnyaa pun empuk terasa.
2. Es teh lemon telang
Rasa seperti es teh lemon pada umumnya.
3. Nasi ayam sambal korek.
Enakk menu ini, aku suka karna penyajiannya dibuat ala2 sei gitu. Nasi nya gurih jeruk meskipun kurang strong sih aroma jeruknya, plus daun singkongnya dibuat garing crispy. Porsi smbalnya dikit namun terasa khas sei nya.
4. Pisang goreng wijen karamel
Lupa foto, karna aku ini makan di perjalanan saat pulang. Pisang yang di gunakan matang, adonan tepungnya pun gurih manisnya terasa. Pisang di goreng dengan renyah kulit luarnya.
Tapiiiiiiii,
dibalik sajian menu yang enak ini. Aku perlu menyediakan waktu menunggu sampai 2 jam -___- seriuus sih, agak wasting time. Dan pelayannya pun gak gercep FU gitu ke dapur lalu menjelaskan apa kendala yg terjadi.
Ada pelayan yang tipe melemparr problem ketika customer bertanya, padahal yang saya tunggu adalah nasi putih, tapi kaya yaudah sebatas customer protes aja. Gak gercep tanya ke kitchen.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: