Review Pelanggan untuk Telang Biru
Restoran Hidangan dari Telang
oleh Nurhayati , 18 Desember 2023 (11 bulan yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Nasi Ayam Telang Biru Nasi Bakar Cumi Asin Pisang Goreng Wijen Crispy
Mangkuk Sei Sapi Balado & Mangkuk Nasi Oseng Sapi Lado Mudo
Awal masuk ke restoran ini terkesan sama halaman rumput hijaunya yang luas dan teduh dikala pagi dan sore hari. Tempatnya bernuansa sederhana dengan dekorasi warna biru coklat yang cozy. Terdapat 2 lantai. Lantai 1 area indoor berAC. Lantai 2 area outdoor untuk smoking yang luas juga.
Fasilitasnya lengkap, ada penginapan dan kolam renangnya juga karena satu kawasan dengan hobi-hobi. Parkiran luas dan memadai. Tempat ini juga cocok untuk acara venue intimate wedding outdoor ala taman gitu.
Desain mushollanya dengan konsep joglo sangat proper luas dan adem karena bangunannya terpisah disamping restoran.
Menu nusantara yang makanan dan minumannya khas dari olahan kembang telang.
Aku mencoba beberapa menu yaitu:
1. Nasi Ayam Telang Biru (41K)
Nasi uduk berwarna biru dengan ayam bumbu hitam madura, telur mata sapi, sambal korek dan lalapan. Rasa nasinya gurih warna birunya berasal dari kembang telang. Untuk ayamnya empuk, bumbunya medok dan meresap. Sambal koreknya enak pedas gurih.
2. Nasi Bakar Cumi Asin (41K)
Nasi uduk berwarna biru dengan tumis cumi asin daun kemangi dan sambal korek. Rasa nasinya gurih warna birunya berasal dari kembang telang dan harum banget karena nasinya dibakar. Cumi asinnya enak asin gurihnya pas namun memang aroma kemanginya kurang terasa. Menu ini enak sambalnya pedas nikmat.
3. Mangkuk Sei Sapi Balado (45K)
Nasi daun jeruk dengan irisan daging sapi asap balado dan kailan goreng, disajikan dengan kuah terpisah. Untuk rasa nasinya gurih dan wangi daun jeruknya dapet. Daging sapi asap baladonya empuk dan bumbunya pas, aroma smokey nya terasa dan tidak pedas buatku. Kailan gorengnya renyah asin gurih dan kuahnya enak gurih berkaldu.
4. Mangkuk Nasi Oseng Sapi Lado Mudo (41K)
Nasi daun jeruk dengan irisan daging sapi sambal ijo dan kailan goreng, disajikan dengan kuah terpisah. Untuk rasa nasinya gurih dan wangi daun jeruknya dapet. Oseng daging sapinya empuk dan bumbu sambal ijonya enak asin gurih dan tidak pedas buatku. Kailan gorengnya renyah asin gurih dan kuahnya enak gurih berkaldu.
5. Mie Ayam Panggang Sambal Korek (30K)
Bakmi dengan irisan ayam panggang, sayuran, kuah bakso dan sambal korek terpisah. Tipe mienya keriting kecil dengan tekstur mie yang lembut. Irisan ayam panggangnya tebal dan empuk, rasanya manis namun kurang meresap aja kedalam dagingnya. Kuahnya gurih berkaldu dan baksonya enak halus.
6. Pisang Goreng Wijen Crispy (19K)
Irisan pisang dibalur tepung manis dan biji wijen dengan cocolan saus karamel. Pisang yang dipakai empuk, renyah diluar dan tidak terlalu manis, cocok dipadu dengan saus karamel yang manis dan cukup kental.
7. Bakwan Mini Goreng
Satu porsi berisi 6 pcs bakwan, disajikan dengan sambal kacang terpisah. Rasa bakwannya enak gurih, luarnya renyah namun adonan didalamnya masih lembut kurang garing. Sambal kacangnya enak.
8. Buko Telang (20K)
Dessert khas yang disajikan dingin dengan isi kelapa muda, agar-agar, puding, nata de coco, sagu mutiara, parutan keju dan kuah susu yang cukup creamy dengan warna biru dari kembang telang. Rasanya enak manisnya pas gak over dan bikin segar.
9. Es Jasmine Telang Latte (20K)
Merupakan minuman dari campuran teh jasmine dengan susu segar dan gula. Menurutku minuman ini kurang terasa aroma jasmine tea dan telangnya tipis jadi sekilas hanya terasa susunya aja namun manisnya pas.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Nasi ayam telang biru, Nasi Bakar Cumi Asin, Mangkuk Sei Sapi Balado, Mangkuk Nasi Oseng Sapi Lado Mudo, Mie Ayam Panggang Sambal Korek, Pisang Goreng Wijen Crispy, Bakwan Mini Goreng, Buko telang, Es Jasmine Telang Latte
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: