Review Pelanggan untuk Anthology Coffee and Tea

pinggir danau...

oleh yudistira ishak abrar, 10 Mei 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea

Anthology
Masih di daerah Sentul City, kurang rasanya kalo ga berkunjung ke Anthology Coffee & Tea. Tapi ini bukan kedainya Antho Hoed, atau Anto ni Banderes. Siapa lah itu.. Anthology seperti menyatu dengan alam, duduk ditaman sambil minum secangkir Cappucino dan memandang danau yang damai atau memandang kamu yang sedang berseri-seri.
area yang cukup luas dan dua lantai, indoor & outdoor, Anthology cukup cozy juga buat kumpul bareng keluarga, bareng temen-temen atau bareng pacar. Tapi kalo bareng ibu-ibu PKK rasanya ga mungkin, bisa jadi ibu-ibu PKK mau ke Lido.
minum secangkir kopi dengan kesayangan sambil menatap danau yang ada didepannya itu sungguh nikmat tiada tara. Dengan hembusan angin sepoy-sepoy dan mobil yang berlalu-lalang bikin waktu terasa cepat berlalu,... hati ku damai jiwa dan raga selalu.
Kalo mau coba yang lebih menyatu dengan alam, mungkin bisa duduk dilantai dua. Karena diatas kita bisa lihat danau dengan jelas, pepohonan, langit, sampai orang pacaran dipojokan juga terlihat. Serunya dilantai atas, kita bisa lihat kebawah loh.

Ice Green Tea Latte (Rp. 32.000)
satu gelas Ice Green Tea Latte disuguhkan dengan sedotannya, jadi bisa diminum dari sedotan atau langsung dari gelasnya. Hebat!
Karena ini Ice Green Tea, makan minuman ini dikasih es batu. Dan texture bubuk matcha-nya masih ada yang belum larut, tapi sudah larut dalam kebahagiaan & tidak diperkenankan larut dalam kesedihan.
Bukan hal yg kurang menarik dari hal ini, matcha yang belum larut menjadi daya tarik sendiri dalam penyajian dan rasa Green Tea itu sendiri. Dijamin Puas

Ice Mochaccino (Rp. 35.000)
Minuman yang satu ini sudah familiar banget dikuping kita-kita, tapi belum tentu dengan kuping gajah. Rasa susu dan cokelat yang digaulin oleh hitamnya kopi bikin semakin nikmat disetiap sruputannya.
Ga jauh beda dengan Ice Green Latte, bubuk cokelatnya masih ada yg belum larut dan sudah membeku karena sudah dibekukan oleh totoknya Yoko.
tapi kalo diaduk bisa larut kok, ga percaya ?? aku terus berjuang untuk dapetin dia dan akhirnya dia larut sama kesungguhan aku.

Mineral Water (Rp. 10.000)
Ternyata yaa Sob, disini ga hanya menjual coffee atau Tea, bagi yang suka sama pahitnya kopi & teh, disini tersedia air mineral yg rasanya semua makhluk hidup di Bumi & Mars menyukainya. Bahkan air ini sehat untuk diminum setiap saat.

Foto lainnya:

Foto Interior di Anthology Coffee and Tea
Foto Makanan di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea
Foto Makanan di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea
Foto Makanan di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea
Foto Interior di Anthology Coffee and Tea

Menu yang dipesan: Ice Green Tea Latte, Ice mochaccino

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Anthology Coffee and Tea

(Kafe)

Sentul City, Danau Teratai
Jl. MH. Thamrin, Sentul, Bogor


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.8
Suasana:4.5
Harga:3.8
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4601 Makasih