Review Pelanggan untuk Harmony Salad Bar

Salad Bar Baru di Bogor

oleh Darsehsri , 02 November 2019 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Harmony Salad Bar
Foto Makanan di Harmony Salad Bar

Asiik, nambah lagi nih salad bar baru di bogor. Harmony salad menempati sebuah ruko, bersebelahan sama pusat kebugaran.

Seating area terbatas, tapi cukup nyaman dengan interior berhias rak sayuran. Harmony salad ini semua sayurannya berasal dari villa duta farm. Bagi yang bermukim di bogor mungkin sudah ngga asing dengan brand sayuran hydroponic satu ini, terkenal fresh memang sayurannya.

Beli Create Your Own Salad (35k) untuk takeaway dengan pilihan based lettuce dan kale, lalu pilih 5 topping, saya pilih jagung pipil, kol ungu, almond, orange, berry, dan extra protein tuna. Saladnya segar, dressingnya juga enak. Harga diatas masih harga dalam masa promo opening.

Satu lagi pesan Create your own juga, tapi dibungkus tortilla wrap, jadi nambah 7k untuk wrap dan crakckers. Enak, tebal kulitnya, isinya kurang lebih sama dengan yang saya bawa pulang. Karena besar, jadi porsinya mengenyangkan. Crackersnya juga enak, katanya homemade, ada sedikit spicy dan salty cocok buat side dish atau cemilan.

Minumnya beli Coconut Water (15k) dan Eyes (35k). Coconut water menurut saya kurang segar, kondisi dinginnya pas. Air kelapanya cenderung asam dan keruh, ada daging kelapa halus mengambang, malah ini agak manis.
Eyes merupakan nama juice, berwarna Orange, perppaduan beberapa buah dan jahe. Kurang cocok buat disantap bareng salad menurut saya, terlalu berat.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Harmony Salad Bar
Foto Makanan di Harmony Salad Bar
Foto Makanan di Harmony Salad Bar
Foto Interior di Harmony Salad Bar
Foto Interior di Harmony Salad Bar
Foto Eksterior di Harmony Salad Bar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Harmony Salad Bar

(Barat)

Ruko Villa Duta
Jl. Raya Pajajaran No. 59B, Bogor Timur, Bogor


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:4.0
Harga:4.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3223 Review

1566 Makasih