Review Pelanggan untuk NIJI Coffee Bar

Coffee shop dekat stasiun kereta

oleh Selfi Tan, 07 Maret 2023 (1 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di NIJI Coffee Bar
Foto Makanan di NIJI Coffee Bar

Coffee shop yang dekat banget dengan stasiun, yaitu Stasiun Bogor. Namanya sendiri mempunyai arti pelangi dalam bahasa Jepang. Ada sedikit area outdoor di bagian depan dan sisanya indoor.

Pilihan minumsnnya cukup variatif, baik kopi maupun non kopi. Kalau makanan ada donat kampung, brownies ice cream, spaghetti brulee dan croissant.

Ambience tempatnya aku suka, ada stop kontak dan wifi juga kalau mau laptopan. Kalau area parkir minim sih, karena area depannya dijadikan parkir motor.

Aku sendiri hanya pesan "Flaspresso" isinya ada espresso, tonic water dan yuzu. Rasanya segar banget, komponennya juga pas jadi masih sama - sama terasa.

Foto lainnya:

Foto Makanan di NIJI Coffee Bar
Foto Makanan di NIJI Coffee Bar
Foto Makanan di NIJI Coffee Bar
Foto Makanan di NIJI Coffee Bar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

NIJI Coffee Bar

(Kafe)

Jl. Mayor Oking No. 5, Bogor Tengah, Bogor


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:4.0
Harga:3.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1886 Makasih