Review Pelanggan untuk Popolo Coffee

Popolove you...

oleh yudistira ishak abrar, 22 Oktober 2016 (8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.6
Foto Interior di Popolo Coffee
Foto Makanan di Popolo Coffee

Popolo dalam bahasa Itali berarti people atau orang dalam bentuk jamak, itulah pesan yang ingin disampaikan oleh tempat ini, menjadi tujuan bagi setiap orang untuk berkumpul dan menikmati kopi yang mereka sajikan. Terletak di daerah Pajajaran, Bogor, kafe ini punya atmosfir kece yang tak boleh kita lewati. Bergaya design modern minimalis, Popolo dirancang memang untuk membuat nyaman para pengunjung dari berbagai kalangan.
Konsep ruang outdoor yang nyaman dan hijau, lengkap dengan pemilihan furnitur-furnitur kayu yang simple dan unik, dijamin bikin kita betah berlama-lama ngobrol disini. Terlebih dengan pemasangan atap yang dapat dibuka tutup secara otomatis, bikin spot ini tak hanya cantik tapi juga terlihat modern. Bagian dalam kafe merupakan tempat meeting yang gak kalah nyaman dan trendy, dominasi warna putih hitam pada ruang, membuat kesan elegan juga mahal. Disini kita dapat memesan kopi dan beberapa pilihan cemilan.
Bukan hanya tempat dan kenyamanan yang mereka jual, tapi juga rasa. Saya mencoba beberapa minuman yang cukup menarik. Yang pertama adalah Baileys, menurut beberapa reviewers rasa minuman ini sangat mirip dengan minuman aslinya yang beralkohol. Namun berhubung saya belum pernah mencobanya sendiri, jadi bagi saya rasa Baileys mirip dengan permen alp*nlieb*, manisnya lembut banget.
Kedua saya icip Piccolo, segelas kecil espresso yang cukup strong dicampur dengan plain steamed milk yang gurih, ditambah hiasan latte art diatasnya. Kece badai. Next i have Nutellaccino. Disajikan cantik secara terpisah antara cokelat nutella dengan susunya. Enjoy your momen when you mix it together. Dan rasa nutella gak pernah salah, selalu bener, bener-bener enak maksudnya. Hehehehe.
Terakhir ada Red Velvet. Segelas minuman segar berwarna merah magenta yang anggun. Terasa mirip es krim mix berries, beda dengan minuman red velvet di tempat lain. Cukup unik. Dan dari semua sajian yang saya icip, mereka banderol mulai dari 30 ribuan rupiah saja. Sangat terjangkau bukan?! So, buat kamu yang bingung mau menghabiskan akhir pekan kemana, saya rasa Popolo bisa jadi pilihan yang tepat buat dikunjungi...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Popolo Coffee
Foto Interior di Popolo Coffee
Foto Makanan di Popolo Coffee
Foto Eksterior di Popolo Coffee
Foto Interior di Popolo Coffee
Foto Interior di Popolo Coffee
Foto Makanan di Popolo Coffee
Foto Makanan di Popolo Coffee

Menu yang dipesan: Baileys Latte, Nutellaccino, Red Velvet, Piccolo, Waffle

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Popolo Coffee

(Kafe)

Jl. Loader No. 9, Bogor Timur, Bogor


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.4
Harga:4.0
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih