Review Pelanggan untuk Popolo Coffee
Asri dan Sejuk (Sekalipun Padat Pengunjung)
oleh Ika Nurhayati, 05 Januari 2018 (sekitar 7 tahun yang lalu)
Akhirnya sampailah di sini, harus niat mengingat jauh dari rumah. Biar tahu suasana juga ya kan dan ternyata tempatnya tak sebesar yang terlihat dalam foto banyak orang. Tapi kalau soal nyaman, tak usah diragukan apalagi dikelilingi pepohonan dan tanaman, menjadikan tempat ini sejuk dan asri.
Untung pas saya datang lagi tak ramai, tapi semakin siang semakin padat pengunjung. Saya pesan hot cappuccino (28 ribu), beef mushroom quiche (30 ribu), dan cookie shot (25 ribu), teman saya yang datang belakangan pesan hot mocha dan bread pudding with ice cream (28 ribu).
Kopi Popolo selalu enak, no complaint then. Quiche juga recommended, base-nya kokoh, kejunya berasa, lalu isi jamur dan daging asap juga enggak pelit. Sedemikian enak (dan lapar) sampai lupa seruput cappuccino.
Sayang untuk cookie shot, cookie-nya terlalu tebal sehingga susah digigit. Mungkin sebaiknya dipadankan dengan susu hangat sehingga lebih cepat empuk. Bread pudding juga kurang lumer, rotinya terlalu padat. Rasa kayu manisnya, yang lazim ada pada bread pudding, tidak terdeteksi.
Namun Popolo selalu jadi tempat yang menyenangkan buat menikmati kopi, baik di Sentul maupun di Kota Bogor.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: