Review Pelanggan untuk Tous Les Jours
ada plus ada minus...
oleh yudistira ishak abrar, 06 November 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Tous Les Jours
Cafe Latte (Rp.28.000,-) secangkir espresso dan steamed milk yang memiliki sensasi rasa yang cukup milky dan level espresso yang medium. Tersaji dengan porsi yang cukup besar, minuman ini sangat cocok sebagai teman makan roti yang manis. (kalo teman hidup sih, ya cocoknya aku sama kamu gitu)
Hot Chocolate (Rp.31.000,-) dihidangkan didalam mug sedang berlogo Tous Les Jours, minuman yang terbuat dari cokelat dan susu ini terasa cukup kentel, pekat, milky dan cukup manis. Meski bukan tipe milky atau dark, minuman hangat ini sangat pas untuk mengembalikan mood yang lagi berantakan. (cukup mood aja yang berantakan, hidup kamu jangan).
Apple Creamcheese Pastry (Rp.14.000,-) sebuah pastry yang terbuat dari bahan roti mirip croissant. Teksturnya renyah diluar dan empuk didalam. Isian apel dan krim kejunya cukup menggoda, namun kurang membuat saya berdecak kagum, karena kekaguman aku hanyalah untukmu. Eeeeaaaakkkk.
Spicy Floss Bread (Rp.11.000,-) roti bertabur abon ayam pedas. Bentuknya memanjang dengan taburan abon ayam diatasnya. Tekstur roti cukup empuk dan lembut, namun taburan abonnya kurang nendang dilidah. Rasanya kurang gereget...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Toko Roti dan Kue)
Reviewer: