Review Pelanggan untuk Artwork Coffee Space
artistik futuristik...
oleh yudistira ishak abrar, 16 November 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Setelah sukses dengan Artivator, kini mereka mencoba membangun kafe kaya akan sentuhan nilai seni tinggi lainnya di dalam kampus UI, tepatnya di Rotunda Fakultas Teknik. Art Work Coffee Space, itulah nama tempat yang mampu memanjakan mata pengunjung dengan desain futuristik dan tak biasa, lain dari pada yang lain. Sulit mendeskripsikan bagaiman cantik dan artistiknya tempat ini, karena tiap jengkalnya terbuat dari hasil karya seni tinggi. Berbeda dengan Artivator, disini mereka memasang harga makanan serta minuman yang lebih ramah di kantong.
Balinese Spaghetti with Prawn Tempura (Rp.39.000,-) berhubung ada promo jadi harganya hanya Rp.33.000,-. Sesuai dengan namanya, menu pasta ini menyuguhkan sensasi sambal matah khas Bali. Irisan cabe rawit hijau dan merah, menjadi topping menyala bersama tomat ceri dan udang goreng tepung. Tekstur spaghetti nya sendiri cukup baik, jadi enak buat dikunyah. Cita rasa pedasnya benar-benar bikin melek, selain obat laper, ini juga bisa jadi obat ngantuk sih.
Breakfast Deal (Rp.21.000,-) sudah dapet French Toast dan Milky Coffee. Milky Coffee mereka as sweet as candy. Nah kalo French Toast nya empuk, lembut dengan taburan brown sugar serta siraman susu kental manis yang membuatnya terasa manis dan agak milky. Untuk menu paket sarapan sih menurut saya ini sih worth it, mengingat lokasinya yang berada di dalam area kampus, jadi engga bikin uang jajan mahasiswa jebol deh. Selain itu juga saya cobain menu minuman lain Peach Sunrise (Rp.22.000,-) yang rasanya manis, asem dan super nyegerin...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: