Review Pelanggan untuk Dapoer Djoeang
Restoran Sunda Berdanau di Depok
oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 04 April 2021 (3 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Mengingat Dapoer Djoeang adalah resto sunda yang deket rumah, dan jarang ada resto sunda yang deket rumah. Maka kami pun bikin acara lumayan besar di sini. Beli 2 paket, yaitu paket Ber 4 dan Paket ber 10.
Tempatnya ini terdiri atas sebuah kolam yang lumayan besar, dan beberapa saung, serta tempat terbuka yang mengitarinya. Tempatnya sih menurutku lumayan bagus ya. Ada nilai kesundaan di sini.
Kami pesan banyak menu. Ada cumi, ada gurame, ada ayam, ada kangkung. Untuk mayoritas menunya menurutku sih enak. Yang agak bermasalah palingan cuma cumi rica-ricanya yang menurutku rica-ricanya kepedesan. Terlalu banyak bumbu rica jadinya berlebihan gitu. Sisanya menurutku enak.
Sayangnya untuk pelayanannya menurutku biasa aja sih. Standar pelayanan restoran biasa. Tidak ada hal yang berkesan. Kebersihan tempat ini juga standar. Harganya pun menurutku sudah sesuai dengan apa yang kudapatkan. Tidak bisa dibilang murah juga.
Overall, reccomended? Untuk sebuah restoran sunda, di Depok sini, menurutku tempat ini cukup reccomended. Jarang-jarang ada resto sunda yang punya saung terbuka dengan danau di tengah - tengahnya jadi ini lumayan. Selamat mencoba!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: paket ber 4, Paket Ber 10
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: