Review Pelanggan untuk Hifive Coffee

Ada Kopi Pakai Es Krim Magnum

oleh Ika Nurhayati, 31 Oktober 2021 (2 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Interior di Hifive Coffee
Foto Interior di Hifive Coffee

Baru tahu di kompleks-kompleks perumahan Sawangan Depok sekarang pasti ada kedai kopi yang nyaman. Nah Hifive Coffee ini tidak jauh dari gerbang Villa Rizki Ilhami 2, berlantai dua dan menawarkan makanan selain minuman.

Yang membedakan Hifive dengan kedai lainnya adalah minuman kopi spesial hifive coffee. Ini adalah iced americano dengan es krim Magnum direndam di dalamnya. Perlu sedikit waktu agar es krim larut dalam lautan americano. Rasanya unik, mirip mocha tapi plus rasa kacang samar.

Hifive sudah pasti punya kopi susu, yang di sini pakai nama latte. Yang kami coba adalah organic palm latte dan hazelnut latte. Mau yang mana pun buat saya oke, karena kopinya masih terasa--bukan terasa kencang tapi cita rasanya tidak memudar berbaur dengan gula/sirup.

Berhubung waktu itu hujan deras, makanan paling menggiurkan di meja adalah tom yum noodle. Saya bukan penggemar tom yum tapi tom yum noodle dilahap di tengah cuaca hujan, nikmatnya! Dengan harga 22 ribu ber-topping bakso ikan, crabstick, dan potongan telur rebus, wajarlah ya. Kuahnya asam manis segar.

Beef black burger dan hot dog sausage hadir dengan porsi yang lumayan mengenyangkan buat makan berat sekalipun. Secara rasa enak, menggunakan beef patty dan beef sausage yang juicy dan tasty. Saya sedikit lebih suka hot dog karena banjir mayones dan saus.

Tidak ikut icip karena kekenyangan, chicken teriyaki dan nasi goreng ayam kata teman-teman juga enak.

Foto lainnya:

Foto Interior di Hifive Coffee
Foto Interior di Hifive Coffee
Foto Makanan di Hifive Coffee
Foto Makanan di Hifive Coffee
Foto Makanan di Hifive Coffee
Foto Makanan di Hifive Coffee
Foto Interior di Hifive Coffee
Foto Makanan di Hifive Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Hifive Coffee

(Kafe)

Villa Rizki Ilhami 2, Ruko Cluster Arafah, Blok RA No. 2
Jl. Raihan, Sawangan, Depok


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.3
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih