Review Pelanggan untuk Kalimulya Jati Cafe

📍 Hidden Cafe

oleh Jans , 12 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Kalimulya Jati Cafe
Foto Makanan di Kalimulya Jati Cafe

Aku balik lagi ke Jati Cafe. Tempatnya adem dan sejuk gitu enak buat nongrkong karena masih ada pohon rindangnya.Menunya untuk ukuran cafe harganya masih terjangkau dikisaran 20k-40k. Untuk kali ini aku pesen :

✨️ Ice Chocolate : rasa cokelatnya berasa dan rasanya ga kaya cokelat murahan gitu. Cokelatnya juga tidak encer jadi enak.
✨️Beef Burger : Dagingnya enak gurih dan juga tebel, ga pelit kasih beefnya.
✨️Cheese Burger : Sama kaya yang beef burger sebelumnya hanya saja ini ditambahkan satu slice cheese. Untuk aku rasa kejunya belum begitu terasa mungkin akan lebjh enak kalo kejunya yang melted.
✨️ Roti Bakar Cokelat Keju : Rasanya seperti roti bakar pada umumnya manisnya terasa, cokelatnya terasa. Toppingnya juga melimpah ga pelit.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kalimulya Jati Cafe
Foto Interior di Kalimulya Jati Cafe
Foto Interior di Kalimulya Jati Cafe

Menu yang dipesan: Beef Burger + French Fries, Cheese Burger + French fries, Ice Chocolate, Roti Bakar Cokelat Keju

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kalimulya Jati Cafe

(Kafe)

Jl. Kebun Jati No. 1, Cilodong, Depok


Rata-rata: 4.1
Rasa:3.9
Suasana:4.4
Harga:4.0
Pelayanan:4.2
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Jans

64 Review

45 Makasih