Aku pesen yang varian rasa keju (Chizu). Menurutku teksturnya lembut dan kuenya sendiri ada rasanya gak tawar. Di dalemnya ada isian kejunya yang menurutku ga cuma asin aja tapi agak manis jadi kombinasi roti dan isiannya pas. Untuk harganya masih sama kaya yang di menu maupun belum diperbaharui. Untuk tempatnya dia sistem take away jadi gak afa tempat duduknya.
Baru nyobain varian barunya Cheese Galore, rasanya enak banget. Kejunya bukan yang dominan asin aja gitu lebih flavourful. Daging roti pretzel juga enak, apalagi kalo dimakan selagi anget 💕. Untuk area tempat duduknya kecil dan pelayannya cukup.
Menurutku rasa corndognya masih juara dan aku sering banget pesen di sini. Untuk kali ini aku pesen yang Morzzarella Sausage. Untuk Mozzarellanya ga pelit dan rasa sosisnya gak murahan. Rotinya sendiri punya ciri khas rasanya tersendiri, gurih dan manis gitu. Sausnya aku pake yang cheese cheddar sukak banget🫶. Pelayannya lumayan dan untuk tempatnya di sini gak ada tempat duduknya tapi untuk outletnya sendiri bersih.
Untuk di sini makanannya, setauku gak halal. Aku pesen beberapa menu, 📍Mie Babi Jamur Daging Babinya cukup banyak, bukan tipe yang dicincang tapi dipotong dadu jadi bumbunya lebih berasa dan dagingnya lumayan gede. Mienya lembut dan tipe garing. Rasanya gurih dan minyaknya pas menurutku. 📍Siomay Babi Untuk ini menurutku lumayan tapi gak yang special banget. Daging babinya berasa banget. Untuk saosnya menurutku ga cocok malah nutupin rasanya.
Untuk tempatnya lumayan nyaman, tapi per hari ini restonya lagi ada renovasi.
Selalu menjadi tempat yang spesial untuk menghabiskan waktu dengan orang yang spesial dari jaman SMA, pandemi sampai sekarang. Tempatnya sejuk dan homey menurut aku. Aku pesen hot chocolatte yang enak dan harum ditemani dengan cookies favorit aku. Cookiesnya lebih enak kalau dipanasin dulu
Jujur kirain ini punya Jay Chou karena sangking lamanya Jay Chou jadi BA Liang Sandwich Bar. Karena aku sebelumnya udah pernah nyobain sadwichnya sekarang aku pengen nyobain variasi kebabnya. Aku pesen yang Chicken Kebab Roll. Mungkin rotinya agak kurang cocok untuk dijadikan kulit kebab berhubung sebenarnya roti yang dipake sama kaya sandwichnya. Namun, untuk isiannya enak dan aku bisa rasain smoky dagingnya itu. Untuk tempatnya sendiri okay dan cukup nyaman untuk makan di tempat.
Cape keliling-keliling, akhirnya aku sekeluarga memutuskan untuk nongrkong di J.CO Donuts & Cafe. Untuk tempatnya enak banget, cozy tapi waktu aku kemaren dateng lagi masukin stock barang sehingga tempatnya agak berantakan. Aku di sana pesen beberapa menu yaitu :
- J.CO Donuts, aku beli satu lusin. Rotinya sendiri lembut, toppingnya banyak dan favorit aku yang Tiramisu. Kalau menurut aku rasa tiramisunya jadi seimbang dan tidak terlalu berlebih karena filling white creamnya.
- JCronuts, Aku jujur baru pernah nyobain JCronuts ini. Rasanya kaya donut JCO biasanya tapi, rotinya diganti croissant serta sizenya lebih kecil saja. Rasanya enak dan bervariasi dalam satu lusinnya.
Akhirnya nyobain juga, aku akhirnya nyobain karena temen aku suka beli ini dan ngajaki beli terus. Aku cobain roti mini double choco nya dan jujur enak. Rotinya lembut, terus cokelatnya enak manis dan perpaduan roti dan filling cokelatnya pas.
Aku balik lagi ke Jati Cafe. Tempatnya adem dan sejuk gitu enak buat nongrkong karena masih ada pohon rindangnya.Menunya untuk ukuran cafe harganya masih terjangkau dikisaran 20k-40k. Untuk kali ini aku pesen :
✨️ Ice Chocolate : rasa cokelatnya berasa dan rasanya ga kaya cokelat murahan gitu. Cokelatnya juga tidak encer jadi enak. ✨️Beef Burger : Dagingnya enak gurih dan juga tebel, ga pelit kasih beefnya. ✨️Cheese Burger : Sama kaya yang beef burger sebelumnya hanya saja ini ditambahkan satu slice cheese. Untuk aku rasa kejunya belum begitu terasa mungkin akan lebjh enak kalo kejunya yang melted. ✨️ Roti Bakar Cokelat Keju : Rasanya seperti roti bakar pada umumnya manisnya terasa, cokelatnya terasa. Toppingnya juga melimpah ga pelit.
Menu yang dipesan: Beef Burger + French Fries, Cheese Burger + French fries, Ice Chocolate, Roti Bakar Cokelat Keju
Kemarin, aku take away salah satu menunya yaitu Paket Banyak 1. Dalam satu porsi dapet Nasi, beef teriyaki, egg roll, shrimp roll, salad + mayo dan sambal geprek. Untuk rasa beefnya menurut aku manisnya kaya setengah-setengah, agak malu malu kucing gitu. Egg roll dan shrimp rollnya enak, pas dateng baru di goreng jadi makannya masih hangat. Yang unik di sini sambelnya dikasih sambel geprek gitu. Untuk aku yang suka pedes, sambelnya ga pedes dan cenderung ke manis gitu. Packagingnya sendiri rapih banget.