Review Pelanggan untuk Ol' Pops Coffee

hidden gem...

oleh yudistira ishak abrar, 15 Maret 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee

Ol’ Pops Coffee mempunyai tagline “serasa ngopi di rumah kakek” ini memang hadir dengan konsep rumah klasik serta taman yang asri. Nama Ol’ Pops sendiri diambil dari bahas slank remaja Amrik yang berarti kakek. Lokasinya cukup nyempil di tengah-tengah wilayah Limo, Depok dan bisa dikatakan sebagai hidden gem alias tempat indah yang tersembunyi.

Bangunan terdiri dari dua rumah utama, area taman, mini stage dan sebuah ruang indoor mini. Rumah berbentuk joglo diisi aneka perabot old school membawa kesan seolah tengah berada didalam rumah kakek sesuai dengan tagline nya. It feels like home banget sih. Terus area lain yang sangat favorit sekaligus instagenic justru di dalam halaman yang dipayungi lampu-lampu bohlam bergelantungan diatas meja kursi ala coffeeshop di pinggir jalan di kota-kota besar Eropa.

Kosucu (Rp.25.000,-) es kopi susu ala Ol’ Pops ini memberikan tone warna yang tebal, berlapis-lapis dan sangat menggugah selera. Ternyata bukan cuma tampilannya aja nih yang tebal, rasanya pun tebal dan kentel banget dilidah. Sensasi es kopi susu yang creamy, manis sekaligus berasa akan sentuhan espressonya ini beneran masuk kedalam tipe es kopsus kekinian favorit saya. Petjah Sob.

Americano (Rp.24.000,-) nah nah nah, salah satu jenis coffeeshop yang serius dengan sajian kopinya adalah dengan memiliki sensasi rasa Americano yang meledak, dan menurut saya Ol’ Pops mempunyai itu. Americano mereka engga main-main nih, sensasi rasa asamnya tuh tebel banget dengan sentuhan bitterness sebagai after taste. Seger banget sih.

Sebagai temen ngopi, saya memesan Bitterballen (Rp.23.000,-) empat potong bola-bola kentang ini disajikan diatas nampan kayu bersama cocolan saus tomat, saus cabai dan mayones. Tekstur bitterballen nya lembut banget pas digigit dan terasa gurih dilidah. Saya sih suka sama cemilan ini, tapi sayang porsinya sedikit hehehehe

Selain itu saya juga cobain menu wajib kalo lagi mampir ke coffeeshop, apalagi kalo bukan Fried Bananas (Rp.20.000,-) sebagai pecinta pisang goreng, saya suka sama cara Ol’ Pops menyuguhkan menu ini. Kenapa? Pertama, si pisangnya udah mateng alami, jadi terasa manis dan lembut. Kedua tepungnya juga pas dan renyah. Terakhir ada taburan keju dan cokelatnya. Mantul gan...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee
Foto Interior di Ol' Pops Coffee
Foto Makanan di Ol' Pops Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ol' Pops Coffee

(Kafe)

Jl. Pendidikan No. 77, Sawangan, Depok


Rata-rata: 4.4
Rasa:4.1
Suasana:4.8
Harga:4.3
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2866 Review

4594 Makasih