When plants, art, unique drinks, snacks in one-stop. Salah satu tempat yang wajib di datengin nih, buat yang bosan tempat gitu2 aja. Disini kalian bisa belajar mengenal tanaman dan ootd sambil minum2 cantik 😍. Memang ini bukan tempat ngafe, tapi asik loh nyantai disini.
Minumannya aku cobain hazelnut coffee dan milk chocolate. Harga 20rb satu botol. Rasanya hazelnut kopi unik sih, aku belum pernah cobain sebelumnya.
(late review)
Menu yang dipesan: Hazelnut coffee, Milk Chocolate
Tanggal kunjungan: 01 Oktober 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Aksen Domisili ini memang sebetulnya toko tanaman, kalau kalian lihat dari jalan cuma ada satu gedung besar yang ditutupi banyak tanaman. Tidak ada plang coffee shop atau apapun itu.
Gedung ini terdiri dari beberapa lantai, sayang, karena sedang proses renovasi jadi tidak sesuai dengan yan ada di social medianya. Rooftop yang seharusnya jadi rumah kaca untuk tanaman juga belum bisa diakses untuk umum, beberapa lantai diatas untuk office, jadi ya hanya lantai dasar saja.
Coffee shopnya pun mini sekali, tidak bisa dikatakan coffee shop juga, mungkin coffee-to-go lebih tepat. Semua menu kopinya hanya dibotol saja dan beberapa pastry untuk pelengkap. Mesin kopi tidak ada, pun alat untuk manua brew.
Seat juga hanya ada satu meja panjang grup yang bisa diduduki bersama, wifi Coffee shopnya tidak ada, colokan pun hanya ada satu, itu pun milik gedung bukan yang disediakan untuk pelanggan coffee shopnya. Kembali lagi, mungkin karena sedang proses renovasi, tapi tidak ada penjelasan lebih lanjut oleh pihak Aksen Domisilinya.
Aku pesan; Hazelnut Coffee (20k) Chocolate (20k) Keduanya mempunyai botol yang cantik, designnya bagus. Tapi untuk rasa, ya standard aja.
Tempat ini benar-benar terbantu suasananya dari toko tanamannya, jadi seolah ini semua interior dari coffee shopnya, pelayanan juga sebetulnya cukup ramah, tapi kurang menguasai tempat.
Mungkin kedepannya ketika proses renovasinya sudah selesai akan jadi jauh lebih baik.
Tanggal kunjungan: 22 September 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000