Review Pelanggan untuk Alfred

Hidden brunch spot

oleh Eat Bite Snap , 15 November 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred

Alfred ini letaknya rada hidden di Grand Indonesia, tepatnya di sebelahnya Toby’s Estate yg ada di dalam Seibu Dept Store – ground floor. Untuk tempatnya sendiri tidak terlalu besar dan areanya ada yg indoor untuk non-smoking dan semi outdoor untuk yang smoking. Disini ada photospot untuk kalian yang suka OOTD, neon signs in pink “Ended up at Alfred’s”. 

Pelayanannya sangat baik, semua waitersnya sangat attentive kepada kami dan knowledgeable ketika ditanyakan mengenai hidangan yang disajikan. Another plus point disini, baristanya juga sangat friendly, apalagi latte art di minuman2 aku dibuatkan bervariasi dan juga instagenic supaya secara estetika terlihat cantik di feeds. 

Berikut adalah beberapa menu yg kami pesan: 

1. Batavia Detox Latte: Ini salah satu favorit disini, dibuat dari coffee, charcoal, milk dan sugar. Secara rasa ini cocok untuk kalian yang pengen coffee tapi tidak suka yg terlalu pekat, rasa coffeenya masih berasa dan diimbangi rasa madu dan juga lebih milky disbanding dengan minuman coffee regular lainnya. 

2. Latte: Kopi mereka menggunakan biji kopi dari Common Grounds. Rasa kopinya mantap juga, cukup pekat dan memilliki after taste yang smooth. 

3. Sir Loin Garlic Rice:Garlic butter rice yang gurih dan yummy disajikan dengan truffled Australian sirloin steak, sous vide egg dan mesclun salad. The best part is the steak! Dagingnya empuk dan juicy, apalagi trufflenya sangat berasa dan wangi banget! Gak pelit kaya resto2 lain pada umumnya. Kalau kalian mau dagingnya lebih tender lagi, bisa juga minta waiternya supaya bisa dimasak pada level medium sehingga kalian masih mendapatkan warna pink muda pada daging steaknya. 

4. Alfred Signature: Burgers di Alfred merupakan menu specialty dan memang patut diberikan 2 jempol. Brioche bun yang manis dan lembut ini juaranya deh, ga akan ditemukan di burger chains lainnya karena ini homemade. Australian prime beef patty yang disajikan juga teksturnya empuk dan masih moist saat digigit. Juaranya sih topping caramelized onionnya dan sweet chilli aiolinya, 2 topping ini memiliki rasa manis yang unik dan nagih banget. FYI, you are welcome to have extra of those if you want more!

Oh iya, yang aku suka dari Alfred, mereka juga memiliki option bunless: salad (untuk kamu yg lagi diet) atau big breakfast (jika kalian mau disajikan ala menu western breakfast) 

5. Crunchy Croissant – Banana Bacon Mapple: Ini dessert yang cukup terkenal di Alfred. Bukan hanya croissant biasa yang disajikan, melainkan croissant yang memiliki topping rice crispies cereal, jadi pas digigit luarnya bener2 crunchy dan manis. Untuk sidesnya, Alfred menyajikan caramelized banana, maple glazed crispy bacon, vanilla ice cream dan juga vanilla sauce. Kombinasi yang unik namun lezat ini bener-bener memorable di lidah aku, karena saat kita kunyah, ada rasa bervariasi yg dapat kita rasakan spt asin gurih dari baconnya, manis dari maple dan vanilla ice creamnya dan creamy dari vanilla saucenya. Wah asli ini enak banget dan wajib kalian coba deh. 

Overall, pengalaman makan siang aku di Alfred cukup memuaskan. Seluruh hidangan yang dikeluarkan disajikan dengan baik dan memiliki presentasi yang menarik dan instagenic. Jadi untuk kalian yang ingin mencoba makanan2 western dan mau foto2 OOTD, boleh banget coba mampir ke Alfred.

Foto lainnya:

Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Alfred

(Kafe)

Grand Indonesia Mall, Lantai Ground, West Mall, SEIBU
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.9
Harga:3.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Eat Bite Snap

Alfa 2018

308 Review

165 Makasih