Review Pelanggan untuk Amoibe Coffee & Friends

Bisa request latte art gemash<3

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 13 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)

3.8
Foto Interior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Makanan di Amoibe Coffee & Friends

Kali ini #celsfoodiary main ke coffeeshop terbaru di Kemang Timur, namanya Amoibe. Dari luar sih kelihatannya nggak terlalu besar, tapi pas udah masuk ke dalam ternyata cukup luas juga, apalagi disini ada lantai 2 nya dimana di lantai 2 itu ada musholla dan vip room yang bisa di booking untuk private event. 

Kalau dilihat-lihat, interior Amoibe ini ada nuansa etniknya karena dominan kayu-kayu berwarna cokelat dan juga nuansa batik di dinding dan di meja barista. Nuansanya emang gelap sih karena dominan cokelat tua, apalagi di lantai 2, cahayanya redup hehe kecuali yang di smoking room nya, lebih cerah karena ada tanaman hiasnya juga, jadi lebih berwarna lah yaaa 

Disini gue pesan Hot Latte, Hot Cappucino dan Iced Hazelnut Latte. Ternyata ukuran gelas untuk minuman hotnya lumayan besar nih, dan uniknya lagi disini juga bisa req latte art, kebetulan baristanya cukup ahli nih bikin berbagai latte art hehe, gue req gambar unicorn dan jadinya gemes bangeeet sampek sayang mau diminum haha. Selain gambar unicorn, baristanya juga bisa buat gambar beruang loh, jadi mending kalau pesan latte/cappucino sekalian aja tanya & req langsung gambar latte artnya hehe

Kalau soal rasa sih masih oke yaa, cappucinonya cukup enak karena kopinya strong, tapi menurut gue lattenya kurang oke karena kopinya masih terlalu strong untuk ukuran latte, sensasi smooth lattenya masih kurang. Kata baristanya sih itu karena houseblend mereka lagi kosong jadi pakai racikan yang beda. Nah kalau untuk hazelnut latte ini juga masih oke, buat anak-anak atau yang nggak terlalu suka kopi juga bisa juga req untuk dikurangi takaran kopinya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Amoibe Coffee & Friends
Foto Interior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Makanan di Amoibe Coffee & Friends
Foto Interior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Makanan di Amoibe Coffee & Friends
Foto Interior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Eksterior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Interior di Amoibe Coffee & Friends
Foto Makanan di Amoibe Coffee & Friends

Menu yang dipesan: hot cappucino

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Amoibe Coffee & Friends

(Kafe)

Jl. Kemang Timur No. 90C, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.9
Suasana:3.9
Harga:3.3
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1425 Review

912 Makasih