Review Pelanggan untuk Ayam Jantan

Lunch with chicken

oleh Selfi Tan, 21 Mei 2016 (hampir 8 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Ayam Jantan
Foto Makanan di Ayam Jantan

Rumah Makan Lesehan Ayam Jantan atau lebih sering dibilang Lesehan Ayam Jantan merupakan tempat makan yang menyajikan masakan khas Jawa Timur. 

Tempatnya sendiri berupa ruko dan bersebelahan dengan Happy Shop. Sesuai namanya, tempat makannya ini memang dibuat lesehan. Tapi kalau tidak ingin duduk lesehan di bagian dalam disediakan meja dan bangku kayu. Untuk mencuci tangan sehabis makan, bisa Anda lakukan di wastafel di bagian depan. Ketika menyalakan jangan terlalu besar karena semburan airnya cukup kencang dan langsung mengarah ke kita.

Nasi Ayam Betina Goreng
Nantinya kita akan ditanya ingin ayam bagian dada atau paha dan nasinya yang biasa atau nasi uduk. Aku sendiri memilih ayam bagian dada dan nasi uduk. Ukurannya ayamnya tidak terlalu besar, nasinya juga kecil porsinya. Ayamnya lumayan crunchy dan lembut dagingnya. Nasinya cukup pulen dan wangi. Sambalnya ini ditumpuk dan lumayan pedas tapi ga sampai strong banget kok kalau untuk aku.

 Nasi Ayam Betina Bakar
Untuk pilihan ayam dan nasinya sama. Sambalnya tapi diblender. Untuk rasa ayamnya, bumbunya terasa meresap dan aku lebih suka sambal ayam bakarnya. 

Teh Tawar Hangat
Tehnya ini berasa banget kalau pakai merk teh dengan inisial “S” XD Disajikan dalam gelas yang cukup tinggi. Rasanya standarlah secara udah tahu gimana rasa. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ayam Jantan
Foto Makanan di Ayam Jantan
Foto Eksterior di Ayam Jantan
Foto Interior di Ayam Jantan

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Ayam Jantan

(Indonesia)

Jl. Percetakan Negara II No. 19, Cempaka Putih, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.7
Suasana:3.3
Harga:4.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1880 Makasih