Review Pelanggan untuk Bakso JWR
Nyobain juga ini
oleh Saepul Hidayat, 27 Februari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Akhirnya nyobain juga Bakso Jawir yang ada di Tanjung Duren. Banyak banget pilihan bakso di sini. Selain bakso juga ada jual pangsit dan menu dessert seperti roti bakar, tape bakar.
Saya pesan salah satu menu bakso jumbonya yaitu Bakso Jumbo Campur yang harganya Rp. 44.000. Isi ada 1 bakso yang besar berisi telur, 1 bakso besar isi daging cincang dan 2 bakso kecil tanpa isi. Ada juga mie yang seperti mie instant biasa dan bihun. Rasa kuahnya memang kurang begitu gurih tapi setelah ditambahkan sambel dan kecap rasanya jadi lumayan enak juga. Tekstur baksonya kenyal dan empuk. Porsinya memang jumbo dan bikin kenyang.
Minumnya saya pesan air mineral dan es teler yang harganya Rp. 17.000. Isinya ada rumput laut, kolangkaling warna merah, alpukat dan kelapa muda dengan ea serut yang banyak. Rasanya cukup menyegarkan setelah makan baksonya yang pedas karena ditambah sambel yang banyak.
Instagram : @saepulhdyt
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Bakso Jumbo Campur, Es Teler
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: