Review Pelanggan untuk BEAU Bakery
Beau's New Outlet
oleh irena christie, 22 Oktober 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
Setelah buka cabang di GI & PI, kini Beau juga buka cabang di Senopati, pas di seberang Mister Sunday.
Beau di Senopati ini tempatnya paling besar di banding yang lain. Interiornya minimalis & cantik banget, di dominasi dg warna putih, kaca & kayu2an. Banyak juga spot2 bwt foto di sini.
ada tempat duduk outdoor & indoornya. Dua2nya cakep buat foto2, suka sama interiornya pokoknya. betah bgt bwt lama2 duduk2 di sini.
Untuk servicenya agak lama menurutku. Aku datang ke sini pas sore2 gitu dan kebetulan memang rame. Pengennya duduk di dalam, tapi meja yang kosong hanya ada di luar. AKhirnya aku duduk di luar & memesan chocolate greentea croisant & ice cappucino.
Setelah itu, aku liat di dalam ada meja kosong & aku lgsg pindah ke dalam. Tapi sama pelayannya croissantnya malah ditaro di meja yang di luar padahal meja tsb sudah kosong. AKhirnya aku panggil pelayannya & baru dia ambil lagi croissantnya dari luar. Ice cappucinonya juga lama banget sampe aku follow up berkali2.
Harga menu2 di sini bisa dibilang memang agak mahal ya. Tapi rasanya sesuai harganya. Croissantnya aku suka, enak banget. Greenteanya juga kerasa meskipun dicampur rasa chocolatenya. Sayangnya chocolatenya ga melted, mungkin kurang dipanasin. Cappucinonya juga aku suka. Sayangnya pas aku ke sini pilihan roti & cakenya tinggal sedikit. Next, pengen nyoba eclairsnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: