Review Pelanggan untuk Bebek Malio

Bebek bakar + sambal hijau enaak banget

oleh UrsAndNic , 10 April 2017 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio

Penasaran banget dengan resto yang satu ini. Lagi di daerah Tebet langsung saja mampir ke Bebek Malio. Interiornya sangat kental nuansa tradisional Jawa. Setelah lihat menunya ternyata di sini tidak hanya bebek saja tapi ada menu ayamnya juga. Jadi untuk yang kurang suka bebek bisa juga pesan ayam. Saya pesan : 
*Bebek goreng sambal pencit (29k) – ini menu paket Bebek goreng yang disajikan dengan nasi, sambal hijau, sambal merah, sambal mangga. Bebeknya enak tidak ada bau anyir bebek sama sekali. kulitnya tidak begitu tebal, daging bebeknya padat tapi lunak. Sambal2nya juga enak, tapi yang paling juara memang sambal hijaunya. Recommended. 
*Bebek bakar (30k) – Bebek ini dimarinated dengan sambal hijau.Bumbunya meresap banget, rasa bebeknya enak dan manis, tidak terlalu pedas. Saya suka banget, recommended. 
*Ayam goreng sambal pencit (23k) - ayam gorengnya enak, dagingnya manis dan empuk. Enak juga...disajikan dengan 3 macam sambal seperti bebek goreng pencitnya. 
*Tahu telor (18k) - Tahu telor ini enak banget, tahunya fresh, legit enak, bumbu kacangnya juga yummy banget. Recommended. 
*Jamur krispy (16k) - saya kurang suka karena kurang begitu krispy dan adonannya terasa kurang cocok dengan selera saya. 
*Tumis kangkung (14k) - kangkungnya fresh banget, tampilannya sangat menggugah selera. Meskipun menu ini hanya simpel tapi rasanya enak deh.
  *Sayur Asem (12k) – sayur asemnya khas Jawa Timuran, warnanya juga tidak bening, enak juga nih. 
*Es Markisa Malio (17k) - rasa markisanya biasa saja, tidak terlalu istimewa. Rasanya sedikit asam dan seger. 
*Es jeruk kelapa muda (17k) - rasanya seger, jeruknya tidak begitu manis tapi kelapa mudanya enak. Servicenya juga sangat baik, pegawainya ramah2 dan rajin. 
Pencinta bebek harus banget cobain menu2 bebek di sini. Recommended. Saya pasti akan balik lagi untuk mencoba menu2 lainnya.

Foto lainnya:

Foto Interior di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Eksterior di Bebek Malio
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Eksterior di Bebek Malio
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Interior di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio
Foto Makanan di Bebek Malio

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Bebek Malio

(Indonesia)

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 117, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:4.0
Harga:3.8
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5162 Review

2371 Makasih