Review Pelanggan untuk Blue Jasmine

masih bikin nyaman...

oleh yudistira ishak abrar, 15 Desember 2018 (5 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine

Blue Jasmine masih hadir dengan konsep serta ambience yang sama seperti pertama kali saya mampir kesini beberapa tahun lalu. Tema semi outdoor pada salah satu ruang resto, masih menjadi bagian favorit saya. Kenapa? Karena dari sini cahaya matahari dapat langsung masuk kedalam, namun udara masih terasa sejuk. Ditambah dengan kolam dan bagian dinding yang terdapat barisan pot pohon hias berwarna hijau. Nyaman dan teduh banget.

Winter Salad, grilled lemongrass chicken and winter vegetables drizzled with sambal matah infused dressing. Potongan ayam terasa berbumbu dengan sempurna, teksturnya empuk dengan balutan sensasi rasa gurih, asin dan sedikit manis. Aneka sayurannya begitu fresh yang mempertemukan antara selada, timun, wortel, buah bit dan ubi. Rasanya nyegeri banget untuk pembuka makan siang.

Pumpkin Spiced Soup, semangkuk sup dengan warna jingga cerah yang hadir ditemani oleh roti cane yang digulung. Sup labu ini langsung menyentuh bagian manis pada lidah saat dicicipi. Bumbu rempah bernuansa sedikit India, mungkin sejenis kapulaga, memberi nuansa yang sangat khas dan mengantarkan rasa kuat namun masih dalam cara yang lembut. Ah i love it.

Grilled Ribs, served with pumpkin mashed potatoes and sambal matah infused balsamico. Potongan iga yang cukup empuk dan lembut dengan sensasi sambal matah yang pedes dan nyegerin, ketemu dengan manis asemnya balsamico, jadi sebuah sajian yang memadukan antara masakan barat dengan tradisional Indonesia.

Pan Fried Cod Fish, served with salted egg mashed potatoes and rica-rica oil. Potongan ikan cod dengan kulit yang lembut dilidah dihias micro green dan bunga telang jadi terlihat begitu cantik dan artistik. Sensasi pedes-pedes dan harum khas dari bumbu rica-ricanya cukup kentara. Jadi rasanya merupakan perpaduan antara gurih dengan pedes yang bertemu pada tiap kunyahannya.

Tenderloin Steak, with curry mushroom sauce and rice cake (their interpretation of Satay Padang). Potongan lontong berlapis irisan daging tenderloin dengan siraman saus jamur. Tekstur daging empuk dan lembut saat dikunyah. Rasa gurihnya berasal dari sensasi mushroom sauce yang creamy.

Blue Jasmine Chrismast Cake, terdiri dari kue berbentuk bola berwarna cokelat yang sangat mengejutkan. Kenapa? Ternyata bola tersebut bukan choco lava seperti dugaan saya, melainkan red velvet cake. Teksturnya lembut dengan rangkaian rasa manis yang rame, ada cokelat, vanila ice cream dan asem manis dari strawberry jam.

Iced Spiced Tea, sesuai dengan namanya, minuman ini kaya akan rempah-rempah. Didalamnya ada kayu manis, cengkeh dan kembang lawang, jadi selain terasa menyegarkan, minuman ini juga memiliki rasa yang unik saat diseruput...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Makanan di Blue Jasmine
Foto Interior di Blue Jasmine

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Blue Jasmine

(Indonesia)

Jl. Kyai Maja No. 39, Gandaria, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.6
Harga:3.4
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4598 Makasih