Review Pelanggan untuk Brew and Else
Bae Shakshouska
Spaghetti Carbonara
Diajak teman buat cobain makan di sini, pas sampe suka banget sama desain interiornya yang terlihat luxe dengan dominasi warna hitam putih dan silver. Pas datang gak terlalu ramai jadi bisa dapat tempat duduk di sofa dekat kasirnya.
1. BAE Shakshouska
Karena menunya cukup unik dan jarang, aku pesan yang ini. Basednya dari tomato, mushroom, dan telur. Sausnya mirip saus bolognaise dan rasanya sedikit asam. Untuk menu ini bisa pilih dagingnya pork atau beef, aku pilih yang pork tapi gak berasa dagingnya karena tomato saucenya terlalu kuat. Buat yang pengen cobain rasa baru bisa cobain menu ini dan buat aku porsinya pas buat makan malam karena gak terlalu berat.
2. Spaghetti Carbonara
Buat yang suka creamy, menu ini pas banget (karena aku juga suka sama rasanya). Walaupun ini creamy banget tapi gak bikin eneg. Potongan baconnya juga lumayan banyak dan tekstur spahettinya punya kekenyalan yang pas.
3. Chicken Cordon Bleu
Porsinya lumayan banyak dan potongan ayamnya cukup besar. Untuk rasanya agak plain sih kalau dimakan tanpa sauce dan dalamnya kurang kering (sedikit basah dagingnya). But overall rasanya oke.
4. Blackcurrant Hibiscus
Aku suka cobain teh-teh yang punya rasa unik, dan aku suka sama rasa dan wanginya teh ini. Wanginya fruity banget dan segar, rasanya ada sedikit asam dari blackcurrant-nya.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: