Review Pelanggan untuk Bun Hiang
5 stars Nasi Campur di Jakarta
oleh Tirta Lie, 28 Agustus 2015 (9 tahun yang lalu)
Nasi Campur ini termasuk nasi campur super yang benar2 super lengkap & enak...nasi campur ini merupakan nasi campur khas pontianak yang banyak memberikan daging2 pelengkap yang langsung dicampurkan diatas nasi seperti babi panggang, casiu, kaki babi (cukiok), ayam, lapchiong, telor & tak ketinggalan kuah kental sebagai sausnya...yang menarik ada sayur asinnya yang diberikan sebagai teman ketimun di nasi campur...
Menu yang dipesan: Nasi Campur
Harga per orang: < Rp. 50.000