Review Pelanggan untuk Burger King

Easy Cheezy Collection

oleh Kevin Suryadi, 06 Februari 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.4
Foto Makanan di Burger King

Cheesy Crispy Tendercrisp XL

Rencana kedatangan saya kali ini untuk mencoba menu baru mereka, yaitu Easy Cheezy Collection, yang katanya sih serba keju.

Karena penasaran, akhirnya saya pesan paket Cheesy Crispy Tendercrisp XL dan saya upsize + upgrade fries nya menjadi Cheesy Rasher Fries.

1. Cheesy Crispy Tendercrisp XL
Sebenarnya menu ini kurang lebih sama dengan Tendercrisp burger yang diberi saus keju berlimpah didalamnya. Jujur aja, gw lebih prefer tendercrisp yang biasa. Kenapa? Karena di versi cheesy ini, burgernya jadi asin banget.
Keju yang dipakai benar2 standar keju Amerika yang rasanya asin dan warnanya bener2 orange. 
Daging ayam fillet didalamnya benar-benar gendut dan oily, dan menurut saya benar2 nagih.

2. Cheesy Rasher Fries
Fries ukuran medium yang disajikan dengan saus keju (sama dengan yang digunakan untuk cheesy crispy tendercrisp), saus mayones, dan potongan beef bacon diatasnya. Beef bacon nya sedikit alot, dan karena 'ornamen' yang berlimpah ditaburi diatas nya, fries nya menjadi tidak crunchy lagi.


Overall
Cukup sekali aja mencoba menu Easy Cheezy Collection ini, karena cukup tahu aja kalau saus keju yang dipakai itu asinnya parah. Tapi pendapat ini akan berbeda, terutama bila kalian emang doyan makanan asin.

Menu yang dipesan: Cheesy Crispy Tendercrisp XL, Cheesy Rasher Fries

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Burger King

(Barat)

Central Park, Lantai Lower Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.5
Suasana:3.4
Harga:3.6
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Kevin Suryadi

244 Review

334 Makasih