Review Pelanggan untuk Cafe Batavia
Mahal & lama bgt dtg makanannya
oleh ig: @andriselly , 16 Agustus 2017 (7 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Saya kesini untuk dinner bersama orang kantor. Resto ini ada 2 lantai. Lantai pertama nuansanya agak gelap & oldies. Lantai ke 2 cukup terangĀ & sangat Indonesia. Taplak mejanya batik. Ada barnya juga.
Di dinding tangga & di toilet ada banyak foto2 public figure.
Sebelumnya kami sudah pesan supaya makanan dibuatkan dahulu sebelum kami datang supaya kami bisa langsung makan. Tetapi sepertinya tidak dilakukan karena kami menunggu lamaaaaa bgt utk makanannya datang. Trus datengnya satu2. Waiternya banyak tapi sepertinya kurang koordinasi karena makanan lama datangnya & permintaan kami juga lama diproses.
Disini juga banyak bule krn suasananya Indonesia sekali.
Pesanan kami:
1. Cah kangkung
Ukuran large. Rasanya didominasi manis. Asinnya sedikit aja
2. Pocai with 3 kind of eggs
Ini lmyn enak. Porsinya juga yg large
3. Beef with mongolian sauce
Ini enak. Dagingnya empuk, bumbunya juga enak
4. Udang mayones
Standard lah ini rasanya
5. Ayam kungpao
Ini juga enak. Ayamnya empuk
6. Batavia orgy
Ini dessertnya. Isinya es krim vanilla trus dibawahnya ada melon, semangka, apel. Penyajiannya unik. Ada kembang apinya gitu. Trus gelasnya gede banget! Tapi abis itu dibagi bagi lagi ke gelas kecil
7. Jus semangka
Enak, fresh
Overall disini suasananya aja yg menjual. Untuk makanan standard aja & mahal
Foto lainnya:
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: