Review Pelanggan untuk Cerita Kopi

Wajib Order Cold Brew Latte-nya

oleh Darsehsri , 11 Oktober 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Cerita Kopi
Foto Makanan di Cerita Kopi

Sedikit menyesal karena baru mengiyakan ajakan suami buat ngopi disini,sebelumnya cuma nolak dan lewat aja. Coffee shopnya cozy dengan interior minimalis yang didominasi kayu,unfinished wall diberi tulisan tentang cerita kopi. Alat cold brew juga terpampang di coffee bar,bagi penyuka cold brew seperti anak saya udah kegirangan,pasti cold brewnya enak katanya.

Pelayanan baik,kelihatannya para barista disini cekatan. Suami pesan Manual Brew,pakai beans sidikalang. Menurut suami enak,saya ngga mencicipi karena udah malam,bisa melek semalaman hehe.

Anak saya pesan Cold Brew Black,pakai beans sindoro. Dikemas dalam botol gepeng,rapi dengan tutup botol plastik rangkap. Cold brewnya enak,wangi dan istilahnya "udah jadi".

Saya sendiri pesan Cold Brew Latte,pilihannya ada dua rasa caramel dan vanilla & orange. Pertama saya pesan vanilla & orange,aftertaste dengan sensasi wangi orange peel terasa kuat,duh suka banget. Karena penasaran akhirnya order rasa caramel,tapi sesuai dugaan rasanya lebih manis dan ada aroma caramel yang kurang saya suka. Jadi saya lebih suka yang vanilla & orange,next time kalau kesini lagi pengen coba menu lainnya.

Foto lainnya:

Foto Interior di Cerita Kopi
Foto Makanan di Cerita Kopi
Foto Interior di Cerita Kopi
Foto Interior di Cerita Kopi
Foto Interior di Cerita Kopi
Foto Interior di Cerita Kopi
Foto Makanan di Cerita Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Cerita Kopi

(Kafe)

Jl. Hang Lekir No. 4C, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.2
Suasana:4.0
Harga:3.7
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3356 Review

1593 Makasih