Review Pelanggan untuk Chief Coffee

good ambience...

oleh yudistira ishak abrar, 31 Desember 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee

Pernah ga sih bete nungguin antrean pas mau potong rambut? Yes, pasti pada pernah ngalamin dong ya?! Nah, ngeliat peluang itu, beberapa tempat di Jakarta telah menyiasatinya dengan membuat barbershop sekaligus kafe. Salah satunya adalah Chief Coffee di Kemang, Jakarta Selatan.

Desain tempat dibuat sangat modern dan artsy. Kesan nyaman dan tenang sangat terasa pada saat saya masuk ke dalam, meski pada saat ini pengunjungnya lagi rame.

Ornamen yang dipilih sangat unik. Gak cuma itu, furnitur yang dipilih pun ga kalah nyentrik lho. Beberapa sudut ruang memiliki nilai seni yang cukup menarik untuk berfoto OOTD.

Ice Coffee Latte (Rp.35.000,-) minuman es kopi dengan tone espresso yang medium. Tampilannya yang berlapis-lapis, membuat minuman ini terlihat menyegarkan. Rasanya cukup creamy.

Ice Strawberry Brulee Latte (Rp.40.000,-) mirip dengan ice coffee latte, bedanya ada tambahan sirup strawberry dibawahnya, jadi terasa lebih manis.

Ice Green Tea Latte (Rp.40.000,-) merupakan minuman yang super lembut dan creamy. Rasa manisnya ga terlalu kemanisan dan pekat green tea nya pun ga terlalu pekat. Pas.

Ice Lychee Tea (Rp.35.000,-) minuman teh dingin dengan sirup leci dan buah leci segar. Rasanya seger dan pas banget dinikmati pas siang hari, pada saat matahari lagi terik.

Churros (Rp.25.000,-) menu cemilan asal Meksiko yang disajikan bersama saus cokelat sebagai dipping. Teksturnya empuk dan renyah, paduan kayu manis bikin dessert ini jadi semakin khas. Saus cokelatnya sangat kental, jadi berasa banget. Yummy.

Crispy Mushroom (Rp.30.000,-) sajian cemilan asin yang berupa potongan jamur yang digoreng crispy bersama tepung roti. Tambahan thousand island bikin cemilan ini jadi kaya rasa. Recommended...

Foto lainnya:

Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee
Foto Makanan di Chief Coffee
Foto Interior di Chief Coffee

Menu yang dipesan: Ice Coffee Latte, Ice Strawberry Brulee Latte, Churros, Ice Lychee Tea, Ice Green Tea Latte, Crispy Mushroom

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Chief Coffee

(Kafe)

Jl. Kemang Raya No. 27D, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.2
Suasana:4.3
Harga:3.9
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih