Review Pelanggan untuk Chir Chir

Nuansa K-pop

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 26 Oktober 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.6
Foto Makanan di Chir Chir
Foto Interior di Chir Chir
*Review di lokasi lama.

Chir-Chir -- Restoran bertemakan masakan Korea yang ada di Lantai 3, Mall Kelapa Gading. Letaknya persis di samping Wall Street English.

Pas gue mampir ke sini, tempatnya sepi banget gak ada pengunjung. Akhirnya, gue memutuskan buat mampir ke sini.

Di sini, gue cobain Reguler Crispy Fried Tender seharga 79k (belum termasuk pajak, +pajak jadi 91,5k). Lumayan mahal dan tinggi, sih harganya.

Rasanya gimana?

Rasanya enak. Ayamnya juicy dan tender. Bumbu di dalam dagingnya + bumbu di kulit luarnya itu enak dan gurih banget. Asinnya pas dan dominan di mulut.

Kentangnya juga enak, rasanya gak tawar. Rasanya tasty dan gurih si kentangnya itu berpadu banget dengan kelembutan si kentang. Jadinya di mulut itu gurihnya benar-benar nambah.

Mereka juga menyajikan dengan saus yang rasanya mirip tar-tar tapi, ini versi lebih gurihnya.

Higienis juga karena nanti mereka akan menyajikan makanannya dengan capitan + sarung tangan.

Ambience tempatnya juga asyik. Ornament Kpop banyak dipajang di sini, diputerin MV Kpop juga. Pelayanannya ramah dan friendly.

Ramein ini restoran, yuk. Soalnya, pas gue mampir sepi banget. Makanannya juga enak, menunya juga banyak, dan pastinya ambiencenya juga asyik. Yang Kpopers boleh banget ke sini, kalian pasti suka.

Foto lainnya:

Foto Interior di Chir Chir
Foto Interior di Chir Chir

Menu yang dipesan: Regulee Crispy Fried Tender

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Chir Chir

(Korea)

Mal Kelapa Gading 3, Lantai 3
Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:3.9
Harga:3.5
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1139 Review

323 Makasih