Review Pelanggan untuk Chung Gi Wa
Bulgogi Bakar (87k++)
Jumuluk (175k++)
Lokasinya terletak di Puri Indah Mall Extention, dengan tempat yang luas dan nyaman. Setiap meja juga dilengkapi dengan BBQ equipment, yang semakin meningkatkan customer dining experience.
Waiter di sini pelayanannya cepat & tanggap, tp mnrt gw perlu lebih ramah & friendly aja saat menghadapi customer.
Menu utama di sini beef & pork BBQ-nya. Jd gw order Jumuluk, Marinated Short Rib, dan Bulgogi Bakar. Penyajiannya dengan langsung dibakar di atas BBQ equipment di atas meja & di depan kita. Interesting 😊
Selain menu BBQ yang gw order, jg disediakan berbagai side dish seperti kimchi, pajeon, lobak, aneka sayuran yang bs dinikmati sebagai makanan pembuka maupun dikonsumsi ama beef yang sudah dimasak.
Short Rib dibuat medium cooked, jd tekstur daging-nya masih juicy saat dimakan. Bagian yang diambil juga low fat, jd lemak-nya menyebar di seluruh daging & bukan pada satu bagian saja.
Sedangkan untuk Bulgogi-nya memang menyajikan bagian beef yang sedikit berlemak di bagian sampingnya. Tekstur beef-nya sedikit chewy saat dimakan, namun dengan taste yang lebih gurih.
Saat Jumuluk & Bulgogi dimakan bersamaan dengan sayuran & side dish, maka cita rasa yang didapat bakal terasa lebih fresh & tasteful.
Overall I have nice nice Korean BBQ dining experience here, except its little bit overprice for me.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Jumuluk, Bulgogi Bakar
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: